Perbankan

Bank Raya Hadirkan Pesta Raya untuk Mendorong Akselerasi Inklusi dan Literasi Keuangan

Jakarta – Bank Raya (AGRO) terus mendorong akselerasi inklusi dan literasi keuangan digital di masyarakat. Salah satunya menghadirkan program Pesta Raya, yang merupakan program loyalitas untuk nasabah baru maupun nasabah lama dengan cara meningkatkan saldo tabungan dan bertransaksi menggunakan Bank Raya.

Direktur Bisnis Bank Raya, Kicky Andrie Davetra, mengatakan program Pesta Raya ini didedikasikan untuk para nasabah Bank Raya. Pihaknya ingin setiap nasabah merasakan pengalaman yang lebih baik dan menyenangkan saat menggunakan Bank Raya, sehingga mendorong minat para nasabah dalam menabung dan bertransaksi.

“Di samping itu nasabah juga dapat merasakan program Raya Membership, di mana setiap nasabah dapat merasakan berbagai benefit dan reward menarik seperti gratis biaya admin hingga cashback, menyesuaikan dengan tingkat loyalty-nya,” kata Kicky.

Baca juga: Bank Raya Sediakan Pinjaman untuk Karyawan PNM Group

Raya Membership memiliki empat kategori untuk para nasabah, yaitu:

  1. Kawan Baru untuk nasabah baru
  2. Kawan Baik, yaitu nasabah dengan rata-rata saldo lebih dari Rp300 ribu-Rp5 juta
  3. Sobat, yaitu nasabah dengan rata-rata saldo lebih dari Rp5 juta-Rp25 juta
  4. Bestie dengan rata-rata saldo lebih dari Rp25 juta

“Lebih jauh lagi, hal ini tentunya sejalan dengan visi kami sebagai digital attacker BRI Group, sehingga kami dapat mengambil peran dalam mendorong percepatan inklusi keuangan di Indonesia,” tambah Kicky.

Baca juga: Kredit Pinang Dana Talangan Bank Raya Tembus Rp11,8 Triliun hingga Kuartal III 2024

Di Pesta Raya ini, nasabah akan memperoleh akumulasi poin atas beberapa aktivitas transaksi maupun menabung pada Saku Utama.

Kemudian, poin akan diberikan kepada nasabah yang melakukan pembukaan rekening untuk nasabah baru, transaksi yang meliputi top up saldo, transaksi QRIS, transfer BI Fast, top up e-wallet, pembelian pulsa, pembayaran pascabayar HP, pembayaran PLN, pembelian token listrik, dan lain-lain.

Adapun kemeriahan Pesta Raya dapat diikuti oleh nasabah Bank Raya mulai 2 November 2024 hingga 31 Januari 2025.

Berbagai kejutan menanti program “Pesta Raya”, yaitu Hyundai Kona EV, Motor Listrik Alva Cervo, iPhone 15 Pro, dan uang berupa saldo tabungan.

Baca juga: OJK Blokir 8.000 Rekening Bank Terkait Judi Online per Oktober 2024

Nasabah akan mendapatkan akumulasi poin untuk setiap aktivitas transaksi maupun menabung, yang nantinya akan diundi langsung pada akhir periode program.

Pengguna Raya Apps Tembus 910 Ribu

Sebagai informasi, hingga September 2024, pengguna Raya Apps tercatat lebih dari  910  ribu nasabah. Jumlah tersebut naik 17,8 persen secara tahunan (year on year/YoY).

Sementara, penggunaan transaksi Raya Apps meningkat menjadi 2,6 juta transaksi dengan kenaikan sebesar 98 persen YoY.

Dengan semakin berkembangnya fitur dan inovasi produk Raya Apps, jumlah nasabah diharapkan dapat meningkat hingga akhir tahun seiring dengan pertumbuhan pada digital saving yaitu sebesar Rp1,1 triliun atau tumbuh 39,9 persen YoY.

“Kami terus berinovasi menyediakan solusi bank digital yang inklusif, mudah diakses, dan aman oleh semua lapisan masyarakat. Melengkapi usia ke-35 Bank Raya, kami membuktikan untuk selalu adaptif dan solutif dalam memberikan pelayanan terbaik untuk nasabah.” tutup Kicky. (*)

Editor: Yulian Saputra

Irawati

Recent Posts

OJK Panggil dan Awasi Ketat KoinP2P, Ini Alasannya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan tegas melaksanakan langkah-langkah pengawasan secara ketat terhadap PT… Read More

18 mins ago

149 Saham Hijau, IHSG Dibuka Menguat 0,48 Persen

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (22/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

46 mins ago

Rupiah Diprediksi akan Tembus Rp16.000 per Dolar AS

Jakarta - Rupiah berpeluang masih melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) akibat ketegangan geopolitik Ukraina dan Rusia… Read More

1 hour ago

Harga Emas Antam Menggila! Sekarang Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Jumat, 22 November… Read More

2 hours ago

IHSG Berpeluang Melemah, Simak 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

2 hours ago

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

11 hours ago