News Update

Bank Muamalat Sabet Penghargaan Bank Swasta Publik Terbaik

Jakarta – PT Bank Muamalat Indonesia Tbk (Bank Muamalat) meraih penghargaan pada ajang Anugerah Perusahaan TBK Indonesia-V-2018 yang digagas Majalah Economic Review atas kinerja cemerlang yang menjadikannya salah satu dari dua bank swasta terbaik kelompok BUKU II untuk 9 kategori atas tahun buku 2017.

Corporate Secretary Bank Muamalat, Ali Akbar Hutasuhut mengatakan, penghargaan yang diperoleh perseroan merupakan buah dari kerja kolektif seluruh pihak di Bank Muamalat. Selain itu, prinsip Good Corporate Governance (GCG) selalu diterapkan dalam setiap kegiatan operasional di bisnis Bank Muamalat.

“Kami bersyukur Bank Muamalat menjadi salah satu perusahaan publik yang mendapat apresiasi atas kinerja positifnya. Prinsip kami, setiap inovasi yang diluncurkan harus berlandaskan nilai-nilai kesyariahan yang sesuai dengan tata kelola perusahaan dari Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG),” ujarnya di Jakarta, Kamis, 20 September 2018.

Baca juga: Muamalat Manfaatkan Teknologi Digital Untuk Pembayaran Zakat

Pelaksanaan GCG yang dilakukan Bank Muamalat, tambah Ali, mengacu pada Peraturan Bank Indonesia (BI) No.11/33/PBI/2009 dan Surat Edaran BI No.12/13/DPbS tahun 2010 tentang pelaksanaan GCG bagi bank umum syariah dan unit usaha syariah (UUS).

Sebelumnya, Bank Muamalat mendapatkan penghargaan serupa untuk tiga kategori yakni, Human Capital, Marketing, dan Corporate Secretary & Corporate Communication dari Economic Review untuk penilaian tahun buku 2016.

Sebagai informasi, Bank Muamalat mencetak kenaikan laba bersih per Juni 2018 mencapai Rp103,74 miliar atau naik 246,26 persen dibanding periode yang sama tahun 2017, yaitu sebesar Rp29,96 miliar.

“Capaian ini merupakan rekor perolehan laba bersih tertinggi yang diraih Bank Muamalat selama 3 tahun terakhir,” tutup Ali. (Bagus)

Risca Vilana

Recent Posts

Per 20 Desember 2024, IASC Blokir 5.987 Rekening dan Selamatkan Dana Rp27,1 Miliar

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melaporkan telah melaporkan hingga 20 Desember 2024, Indonesia Anti-Scam… Read More

18 mins ago

KSEI Bidik Pertumbuhan 2 Juta Investor pada 2025

Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) membidik penambahan sebanyak dua juta investor di pasar… Read More

23 mins ago

KSEI Masih Kaji Dampak Kenaikan PPN 12 Persen ke Pasar Modal RI

Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) masih mengkaji ihwal kenaikan PPN 12 persen… Read More

2 hours ago

PPN 12 Persen QRIS Dibebankan ke Pedagang, Siap-siap Harga Barang Bakal Naik

Jakarta – Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi… Read More

2 hours ago

IHSG Ditutup Naik 1,61 Persen, Dekati Level 7.100

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Senin, 23 Desember 2024, ditutup… Read More

3 hours ago

Hingga September 2024, Pembangunan Jaya Ancol Bukukan Laba Bersih Rp100 Miliar

Jakarta – Di tengah penurunan kunjungan wisatawan, PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) tercatat mampu… Read More

3 hours ago