Perbankan

Bank Mega Syariah Bakal Luncurkan Produk Cicil Emas Tahun Ini

Jakarta – PT Bank Mega Syariah menyebutkan akan meluncurkan produk cicil emas secara digital pada semester II 2025.

Direktur Bisnis Bank Mega Syariah, Rasmoro Pramono Aji, menyatakan produk cicil emas tersebut sudah masuk ke dalam pipeline perseroan dan saat ini masih dalam proses pembangunan sistem.

“Jadi kita akan meluncurkan produk cicilan emas melalui digital. Kita lagi ongoing process untuk develop segmen marketnya, SOP-nya, sistem yang mau kita bangun. Itu memang menjadi salah satu pilar kita di tahun ini,” ucap Rasmoro kepada media dikutip, 14 Maret 2025.

Baca juga: Bank Mega Syariah Prediksi Transaksi Digital Tumbuh 70 Persen Selama Lebaran 2025

Ia menjelaskan bahwa, sistem yang dibangun tersebut untuk mendukung para nasabah agar dapat melakukan pembelian emas dalam bentuk digital, hingga dapat mengambil produk emas secara fisik dengan jumlah gram tertentu.

“Jadi nanti digital ini kalau nasabah pengen mengambil fisiknya untuk jumlah gram tertentu, nanti kita akan atur delivery-nya, logistiknya, dan itu tidak mudah. Jadi teknik-teknik ini bisa dipersiapkan dengan matang untuk isu-isu logistik,” imbuhnya.

Baca juga: BSI Targetkan Layanan Simpanan dan Pembiayaan Emas Meluncur Tahun Ini

Menurutnya, produk cicilan emas ini dapat menjadi alternatif bagi nasabah di tengah kondisi pasar yang masih mengalami ketidakpastian. Bagi segmen tertentu, produk tersebut sangat diminati.

“Mungkin sih kalau situasi global seperti ini orang akan jadi sentimen, pasti akan lari ke emas. Makanya kita akan membuat produk itu lebih berbasiskan digital, supaya lebih menjangkau lebih luas,” tutup Rasmoro. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Di Atas Industri! Laba Bank Kaltimtara Tumbuh 37,93 Persen di 2024 jadi Rp549,73 Miliar

Jakarta - Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Bank Kaltimtara) mencatatkan pertumbuhan laba… Read More

8 hours ago

BSI Rayakan 4 Tahun Perjalanan dengan Santuni 4.444 Anak Yatim di Momentum Ramadhan

Jakarta – Bank Syariah Indonesia (BSI) menggelar acara santunan untuk 4.444 anak yatim di Jakarta… Read More

9 hours ago

Bos BEI Pede Pasar Modal Bisa Sumbang 61 Persen dari Target Investasi Rp14.000 T

Jakarta – Direktur Pengembangan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Jeffry Hendrik mengungkapkan, pasar modal di… Read More

9 hours ago

Duh, Neraca Perdagangan RI Februari 2025 Diramal Susut jadi USD1,85 Miliar

Jakarta- Kepala Ekonom Bank Mandiri Andry Asmoro memproyeksikan neraca perdagangan Indonesia pada Februari 2025 diperkirakan… Read More

9 hours ago

Menteri Rosan Patok Target Investasi Rp13.000 Triliun di 2029

Jakarta - Menteri Investasi dan Hilirisasi atau Kepala Badan Koordinator Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani mematok target investasi… Read More

9 hours ago

Bank Aladin Syariah Gandeng Aksesmu Sasar UMKM Sektor Ritel

Jakarta – Bank Aladin Syariah menjalin kemitraan strategis dengan Aksesmu, aplikasi belanja grosir untuk kebutuhan… Read More

11 hours ago