News Update

Bank Mayapada Raih Skor Tertinggi dan Platinum Trofi Infobank Awards 2017

Nusa Dua — Bank Mayapada berhasil meraih skor tertinggi pada “Rating 115 Bank Versi Infobank 2017” untuk kategori bank umum kelompok usaha (BUKU) 3 di kelompok aset Rp50 triliun sampai dengan di bawah Rp100 triliun.

Bank Mayapada berhasil meraih predikat “sangat bagus” untuk kinerja keuangan tahun 2016 dengan skor 91,18 persen atau yang tertinggi dari tujuh bank di kelompoknya.

Atas prestasi itu, Bank Mayapada mendapat penghargaan “Infobank Awards 2017” pada ajang “22th Infobank Awards 2017” di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali, Kamis malam, 10 Agustus 2017.

Selain mendapat Infobank Awards 2017, Bank Mayapada juga mendapat Platinum Trofi. Penghargaan ini diberikan kepada bank yang berhasil meraih predikat “sangat bagus” selama 10 tahun berturut-turut.

Penghargaan langsung diberikan oleh Eko B. Supriyanto, Pemimpin Redaksi Majalah Infobank, kepada Hariyono Tjahjarijadi, Direktur Utama Bank Mayapada pada ajang tersebut.

Penilaian kinerja bank (rating) dilakukan setiap tahun oleh Biro Riset Infobank sejak tahun 1996. Rating tahun 2017 adalah rating tahun ke-22.

Selain Bank Mayapada, ada 10 bank lainnya yang meraih Platinum Trofi. Secara lengkap, ke-11 bank yang berhasil mencatatkan kinerja terbaik secara sustain selama 10 tahun berturut-turut itu adalah:

1. Bank Lampung
2. Bank Mandiri
3. Bank BTN
4. Bank Index Selindo
5. Bank Bisnis
6. Bank Fama International
7. PaninBank
8. Bank Pembangunan Kalteng
9. Bank Mayapada
10. Bank Sumitomo Mitsui Indonesia
11. Bank Riau Kepri

“Kami mengucapkan selamat kepada 11 bank yang telah bekerja secara luar biasa selama 10 tahun tanpa jeda,” ujar Eko B. Supriyanto, Pemimpin Redaksi Infobank.

Tantangan bank-bank ke depan, kata Eko, adalah bagaimana terus memperbaiki kualitas asetnya. “Bank-bank harus efisien untuk menjamin sustainabilitas bisnisnya,” tutupnya. (*) Darto Wiryosukarto

Paulus Yoga

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

50 mins ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

4 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

10 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

10 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

11 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

13 hours ago