News Update

Bank Mayapada-PFN Gelar Nobar Film “Menuju Pelaminan”

Poin Penting

  • Bank Mayapada berkolaborasi dengan PFN menggelar nobar film “Menuju Pelaminan – The Road to Marriage”
  • Kegiatan ini dinilai sebagai kontribusi sektor jasa keuangan dalam memperkuat ekosistem ekonomi kreatif, sekaligus menunjukkan meningkatnya antusiasme publik terhadap film Indonesia.
  • Film tersebut merupakan proyek perdana Indonesia Film Financing (IFF) dari PFN, sebagai skema pembiayaan film berbasis investasi yang mendukung rumah produksi UMKM.

Jakarta – PT Bank Mayapada Internasional Tbk (Bank Mayapada) menunjukkan dukungan terhadap perkembangan industri film nasional melalui kegiatan nonton bareng (nobar) film “Menuju Pelaminan – The Road to Marriage” yang digelar bersama PT Produksi Film Negara (Persero) atau PFN.

Acara nobar berlangsung serentak di Senayan City XXI dan Kuningan City XXI pada 7 November 2025, dihadiri peserta dari berbagai kalangan dengan suasana hangat dan antusias.

Chief People Officer Bank Mayapada, Arif Liem, hadir dalam kegiatan tersebut dan menyampaikan apresiasinya terhadap kolaborasi ini.

“Bank Mayapada bangga dapat berpartisipasi dan berkolaborasi dengan PT Produksi Film Negara dalam memajukan dunia perfilman nasional. Hal ini juga terlihat dari semakin banyaknya antrean film nasional di XXI, yang menunjukkan bahwa antusiasme masyarakat terhadap film Indonesia terus meningkat,” ujarnya, Senin (17/11).

Baca juga: Bank Mayapada dan Kota Baru Parahyangan Jalin Kerja Sama Pembiayaan Hunian

Bank Mayapada menilai kegiatan nobar ini sebagai bagian dari kontribusi sektor jasa keuangan dalam memperkuat ekosistem industri kreatif. Keterlibatan perusahaan menjadi bukti bahwa dunia perbankan memiliki peran strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif dan memperluas apresiasi masyarakat terhadap karya film Indonesia.

Film Menuju Pelaminan – The Road to Marriage merupakan proyek perdana Indonesia Film Financing (IFF), skema pembiayaan film berbasis investasi yang diinisiasi PFN untuk mendukung rumah produksi UMKM. Film yang tayang sejak 16 Oktober 2025 ini merupakan kolaborasi PFN, Rekam Film, dan Little Green White, menghadirkan drama komedi keluarga dengan sentuhan budaya Minang dan Jawa.

PFN menyampaikan terima kasih kepada Bank Mayapada serta komunitas penonton film nasional yang turut memeriahkan kegiatan tersebut. PFN juga membuka peluang kolaborasi bagi perusahaan, lembaga, dan komunitas di seluruh Indonesia untuk mengadakan agenda nobar sebagai bagian dari upaya memperkuat ekosistem perfilman tanah air.

Baca juga: Bank Mayapada Gelar Lagi Program Undian “Mayapada Sensasi”

Melalui kegiatan ini, perusahaan dapat menciptakan momen kebersamaan, memperkuat citra positif, serta menyalurkan program tanggung jawab sosial yang berdampak pada industri kreatif.

Film Menuju Pelaminan – The Road to Marriage akan terus hadir dalam berbagai agenda nobar bersama komunitas, institusi, dan organisasi. PFN mengajak lebih banyak mitra untuk berpartisipasi dan merasakan langsung pesan positif serta kehangatan yang dibawakan film tersebut. (*) Ari Nugroho

Galih Pratama

Recent Posts

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

4 hours ago

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

6 hours ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

6 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

7 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

7 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

7 hours ago