CSR

Bank Mandiri Taspen Lakukan CSR Bedah Rumah di Surakarta

Surakarta – Bank Mandiri Taspen kembali melanjutkan program bedah rumah untuk pensiunan di Surakarta (25/5). Program ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) terhadap para nasabah pensiunan yang telah mengabdi bagi negara. 

Bedah rumah milik Sri Lestari ini merupakan yang kelima setelah dilaksanakan di Pangandaran, Surabaya, Lahat, dan Atambua. Masing-masing renovasi rumah tersebut mendapat alokasi anggaran senilai Rp.90 juta. 

Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka menyambut baik program bedah rumah yang digelar Bank Mandiri Taspen di wilayahnya. Wali Kota Gibran Rakabuming Raka sempat berbicara dengan Direktur Utama Bank Mandiri Taspen Elmamber P. Sinaga mengenai pengembangan program pembangunan rumah untuk pensiunan ASN, namun dicarikan lahan di luar Kota Solo.

“Mungkin nanti bisa dicarikan lahan di luar Kota Solo, karena untuk dibangun di Kota Solo lahannya tidak memungkinkan, nanti bisa dikoordinasikan dengan Bupati sekitar,” ujar Gibran.

Sementara itu, Komisaris Bank Mandiri Taspen Zudan Arif Fakhrulloh menyebut CSR bedah rumah merupakan bentuk nyata kepedulian sosial perseroan terhadap para pensiunan ASN. 

“Bank Mandiri Taspen menunjukan kepada masyarakat bahwa kami peduli secara nyata dan ke depan dapat terus melayani para pensiunan di seluruh Indonesia,” ucap Zudan. 

Senada dengan Zudan, Direktur Utama Bank Mandiri Taspen Elmamber P. Sinaga menyebut dalam situasi pandemi seperti ini perusahaan tetap berkomitmen memperbaiki fasilitas seperti rumah milik nasabah pensiunan. Menurutnya ini sebagai bentuk pelayanan kepada para pensiunan. 

“Hal ini merupakan kepedulian kita untuk mensejahterakan masyarakat Indonesia khususnya para pensiunan ASN, TNI, dan Polri yang telah mengabdikan dirinya bagi bangsa dan negara ini,” terangnya. 

Ada dua kategori dalam program bedah rumah, pertama, kategori pembangunan total yang diadakan di Lahat dan Atambua sementara di Lahat, Atambua, dan Solo masuk dalam kategori renovasi. 

Sri Lestari merupakan janda Sabar Wirjo Martono yang merupakan pensiunan Kepala Sekolah SDN Sawahan 2 Boyolali.

Hadir dalam kegiatan CSR Bedah Rumah ini antara lain Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, Komisaris Bank Mandiri Taspen Prof. Zudan Arif Fakhrulloh, Direktur Utama PT Taspen (Persero) Steve Kosasih, Direktur Operasional PT Taspen (Persero) Ariyandi, Direktur Utama Bank Mandiri Taspen Elmamber P. Sinaga, Direktur Bisnis Bank Mandiri Taspen Maswar Purnama, Pasi Intel Kodim Surakarta Letda Inf Jantje Mamuaja, Kasikeu Polresta Surakarta AKP Dwi Anggun, Kadisdukcapil Surakarta Y. Pramono, serta Camat Banjarsari Benny Supartono Putro. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

2 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

3 hours ago

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

12 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

13 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

13 hours ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

13 hours ago