Yogyakarta – Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat (Bank Kalbar) berhasil memperoleh penghargaan sebagai salah satu bank milik pemerintah daerah yang dinobatkan sebagai “The Best” untuk kategori KBMI 1 kelompok aset Rp10 triliun sampai dengan di bawah Rp25 triliun dalam ajang Infobank Top BUMD 2023.
Penghargaan ini diberikan berdasarkan rating BUMD keuangan yang telah dilakukan oleh Biro Riset Infobank (birI) dengan mengacu pada kinerja keuangan tahun September 2021- September 2022.
Direktur utama Bank Kalbar, Rokidi mengatakan penghargaan yang diterima Bank Kalbar ini tidak lepas dari peran gubernur dan seluruh pemegang saham serta pemangku kepentingan yang selalu memberikan dukungan penuh untuk kemajuan Bank Kalbar. Dan yang tidak kalah penting, kata Rokidi, peran dari masyarakat sebagai nasabah dari Bank Kalbar.
“Karena dengan peran serta dan dukungan dari mereka Bank Kalbar bisa seperti ini,” ungkap Rokidi kepada Infobank di acara TOP BUMD AWARD 2023 yang diselenggarakan Infobank Media Group dan The Asian Post di Hotel Royal Ambarukmo, Yogyakarata Kamis 11 Mei 2023.
Beberapa kriteria penilaian yang digunakan Biro Riset Infobank antara lain efisiensi dan pertumbuhan, profil risiko, Good Corporate Governance (GCG), rentabilitas, dan permodalan. Dalam menghadapi tantangan yang semakin ketat, Bank Nagari berhasil mengawali tahun 2023 dengan kinerja yang luar biasa.
Pada triwulan I-2023, total aset Bank Kalbar tumbuh 2,58% (year on year/yoy) menjadi Rp21,77 triliun. Naiknya aset ditopang pertumbuhan penyaluran kredit yang mencapai 10,73% atau naik menjadi Rp13,05 triliun. Pada periode yang sama, bank kebanggaan masyarakat Kalbar ini juga membukukan laba Rp126,23 miliar. (*) Dicky F.
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More