Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) terus berupaya meningkatkan layanan kepada nasabahnya melalui pengembangan berbagai produk digital. Apalagi di masa pandemi kebiasaan nasabah pun turut berubah seiring dengan kebutuhan transaksi perbankan tanpa bertatap muka.
Dwi Agus Pramudya, Direktur Keuangan Bank Jateng mengungkapkan, setidaknya, ada tiga hal yang dapat dilakukan Bank Jateng melalui penguatan digitalisasi. Pertama, digitalisasi diharapkan dapat menciptakan kepuasan bagi pelanggan.
“Kepuasan pelanggan bisa dilakukan dnegan menawarkan produk-produk yang user friendly. Misalnya mobile banking dengan fitur dan menu yang sangat mudah dan nyaman,” ujarnya dalam Talkshow bertajuk Branchless Banking To Support Digitalization Innovation 2021 yang diselenggarakan Infobank dengan Lintasarta, Selasa 22 Juni 2021.
Kemudian yang kedua, digitalisasi diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional bagi Bank Jateng namun tanpa mengurangi kontrol terhadap pelaksanaan GCG. Lalu ketiga, Pramudya menuturkan Bank Jateng akan fokus pada penggunaan big data guna analisis yang lebih cepat dan akurat dalam suatu transaksi.
“Digital banking tidak hanya melakukan otomasi terhadap transaksi yang bersifat konvensional tetapi merupakan suatu konfrehensif transaksi yang diciptakan untuk kemudahan sesuai yang diinginkan,” ungkapnya. (*) Dicky F. Maulana
Editor: Rezkiana Np
Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More
Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More
Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More
Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More