Moneter dan Fiskal

Bank Indonesia Luncurkan Buku Kajian Stabilitas Keuangan 30

Jakarta – Bank Indonesia (BI) kembali meluncurkan buku Kajian Stabilitas Keuangan (KSK) ke-30 Maret 2018. Peluncuran buku tersebut guna mengedepankan akuntabilitas dan transparansi tugas Bank Sentral dalam menjaga makroprudensial.

Peluncuran buju KSK tersebut dilakukan langsung oleh Gubernur BI Agus Martowardojo dan di hadiri oleh beberapa mantan dewan gubernur Bank Indonesia dan seluruh pejabat Bank Indonesia di Ruang Serbaguna, Kompleks Bank Indonesia Jakarta.

“Pada buku KSK telah dibahas kondisi dan risiko di sistem keuangan serta faktor-faktor yang dapat mengganggu stabilitas sistem keuangan secara menyeluruh,” kata Agus di Kompleks BI Jakarta, Jumat 18 Mei 2018.

Agus menambahkan, dalam buku KSK akan dibahas penjelasan mengenai berbagai respons kebijakan BI untuk mengurangi risiko ekonomi, baik dari dalam maupun luar negeri yang berpotensi mengganggu fundamental ekonomi nasional. Oleh karena itu, BI diharapkan bisa mengendalikan potensi instabilitas tersebut.

“Bank Indonesia akan optimalkan bauran kebijakan moneter, makroprudensial dan pembayarannya untuk jaga itu semua,” tambah Agus.

Setelah peluncuran buku Kajian Stabilitas Keuangan (KSK) tersebut acara dilanjutkan dengan diskusi bertema ‘Tantangan Stabilitas Sistem Keuangan Di Tengah Ketidakpastian Perkembangan Globalbdan Domestik’. Hadir sebagai pembicara Deputi Gubernur BI, Erwin Rijanto, Dewan Komisioner OJK, Heru Kristiyana, Pengamat Ekonomi, Michael Tjoajadi.(*)

Suheriadi

Recent Posts

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

3 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

12 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

12 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

13 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

14 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

14 hours ago