Categories: Perbankan

Bank Ekonomi Ajak Murid SD Kelola Keuangan Sejak Dini

Jakarta–Dari kalangan tua hingga anak kecil, semua pasti mengenal uang. Sebegitu penting dan besarnya pengaruh uang dalam kehidupan manusia, tak heran jika pengetahuan mengenai tata kelola keuangan dikatakan sebagai salah satu fondasi utama seseorang untuk mencapai tujuan hidup dan memperkuat ekonomi

Terlepas dari pentingnya membicarakan tentang keuangan pada anak, hasil penelitian dari National CPA Financial Literacy Commission menyimpulkan bahwa hanya 30% orang tua mengaku mereka tidak pernah atau jarang membicarakan perihal uang bersama anak-anaknya. Sementara di Indonesia, melek finansial seperti nyaris tak terdengar.

Pengetahuan keuangan di Indonesia seolah jadi hak esklusif seseorang yang berprofesi di bidang keuangan saja. Hal ini tercermin oleh kenyataan bahwa sejak kecil, kita tidak dibekali dengan pemahaman finansial yang cukup tentang bagaimana mengelola uang, menghasilkan uang, membelanjakan uang, investasi, menabung, dan asuransi.

Menanggapi fenomena masih rendahnya kesadaran masyarakat Indonesia terhadap pengelolaan keuangan sejak usia dini, PT Bank Ekonomi bekerjasama dengan Prestasi Junior Indonesia, untuk melakukan edukasi keuangan kepada murid-murid Sekolah Dasar (SD) Bendungan Hilir 09 Pagi dengan tema “Ayo Menabung”.

Direktur Utama Bank Ekonomi Tony Turner mengatakan, banyak cara yang dapat ditempuh untuk membangun budaya melek finansial. Oleh sebab itu, kesadaran akan pemahaman, penelitian, dan pendidikan mengenai risiko dan manajemen keuangan harus dimulai sejak dini untuk dapat terwujud.

Dia menjelaskan, kegiatan “Ayo Menabung” ini juga dirangkaikan dengan kegiatan “0ne day to make a difference” (satu hari untuk suatu perubahan) yang merupakan kegiatan rutin volunteering (kesukarelawanan) di Bank Ekonomi. Dimana karyawan dapat merancang kegiatan mereka sendiri dan terlibat langsung di dalamnya.

“Seperti pada hari ini mereka (karyawan) ikut berpartisipasi membantu para siswa dalam memahami materi yang disampaikan melalui kegiatan interaktif  dan menyenangkan,” ujar Tony di Jakarta, Jumat, 6 November 2015.

Di tempat yang sama Executive Director Prestasi Junior Indonesia, Robert Gardiner menambahkan, kolaborasi dengan berbagai pihak terutama dengan institusi keuangan seperti Bank Ekonomi, menjadi sangat strategis dalam meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya mengelola keuangan sejak usia dini.

“Bank Ekonomi memahami pentingnya mempersiapkan generasi muda untuk sukses dalam ekonomi global dan mendukung program pendidikan yang inovatif ini dengan memberikan sumber daya pendidikan dan peluang menjadi relawan,” ucapnya. (*) Rezkiana Nisaputra

Paulus Yoga

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

5 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

5 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

7 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

7 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

9 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

9 hours ago