Categories: News UpdatePerbankan

Bank BRI Gandeng Tahilalats Untuk Tingkatkan Transaksi Cashless

Jakarta – Digitalisasi sudah merambah ke berbagai aktifitas, khususnya dalam berbelanja. Transaksi yang tadinya dilakukan secara bertatap muka, sekarang beralih menjadi semudah sentuhan jari. Dalam rangka mengampanyekan transaksi non tunai (cashless), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk meluncurkan official store BRI di Tokopedia pada April lalu.

Direktur Konsumer Bank BRI, Handayani menjelaskan bahwa pembukaan official store ini adalah upaya BRI untuk mengikuti peralihan tren berbelanja dari offline ke online. Upaya ini diharapkan mendorong cashless society dan menggenjot transaksi non tunai di kalangan anak muda.

Bersamaan dengan peluncuran official store, Bank BRI juga merilis BRIZZI edisi khusus Tahilalats. Komik Tahilalats sendiri adalah sebuah komik karya kreator lokal yang cukup populer. Kerja sama dengan Tahilalats diharapkan dapat lebih mendekatkan BRI pada millenials dan sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap ekonomi kreatif indonesia.

“Saat ini BRIZZI telah menjadi salah satu alat pembayaran bagi semua kalangan diantaranya untuk belanja di gerai mini market atau merchant kerja sama, pembayaran akses tol, kereta commuter line, dan yang terbaru untuk kereta Mass Rapid Transit (MRT). Dengan adanya desain-desain yang baru, unik dan kreatif, dapat memberikan warna serta pilihan yang beragam pada desain kartu BRIZZI,” jelas Handayani.

Hingga Desember 2018, jumlah pengguna kartu BRIZZI telah mencapai 12,7 juta. Jumlah transaksi kartu BRIZZI tercatat sudah mencapai 621 juta kali transaksi . Sementara nilai sales volumenya mencapai Rp 5,81 triliun. Evan Yulian Philaret

 

Dwitya Putra

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

3 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

7 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

13 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

13 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

14 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

15 hours ago