News Update

Bank Banten Optimis Kredit dan DPK Tumbuh 30% di 2018

Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk atau Bank Banten tatap positif kinerja di 2018. Beberapa strategipun telah disiapkan.

Hal tersebut dilakukan demi memperbaiki kinerja buruk, ketika masih bernama PT Bank Pundi Indonesia Tbk.

“Target rata rata kredit dan DPK kita diatas 30% tahun 2018,” kata Direktur Utama Bank Banten, Fahmi Bagus Mahesa, Kamis, 1 Febuari 2018.

Untuk strategi pun kata Fahmi tahun ini pihaknya akan melakukan penguatan permodalan, ekspansi di sektor konsumer banking yang berasal dari ASN pemda banten, dan perkuat kredit konstruksi APBD/APBN

“Selain itu efisiensi dari streamline cabang, perbaikan kualitas kredit eks bank pundi,” jelasnya.

Sekedar informasi, kinerja kredit Bank Banten hingga kuartal ketiga 2017 telah mencapai sebesar Rp4,54 triliun atau tumbuh 42,4% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Hal tersebut mendorong perolehan aset perseroan menjadi Rp7,04 triliun atau naik 30,1% dari posisi tutup buku 2016 yang sebesar Rp5,25 triliun.

Sementara, dana pihak ketiga (DPK) juga mengalami pertumbuhan 51,7% menjadi Rp5,74 triliun dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

“Untuk kinerja 2017, tentu akan lebih baik dari 2016,” tutupnya. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

BCA Syariah Bersama BAZNAS RI Gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Bagi Mustahik Micropreneur

Direktur Pemberdayaan dan Layanan UPZ CSR BAZNAS RI Eka Budhi Sulistyo (kanan) dan Seketaris Perusahaan… Read More

2 hours ago

Kembali Terpilih sebagai Ketua ASBISINDO, Hery Gunardi Optimis Masa Depan Perbankan Syariah Nasional

Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi tengah membrikan sambutan saat Musyawarah… Read More

2 hours ago

BCA Luncurkan Program Runvestasi

Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Haryanto T. Budiman memberikan sambutan saat peluncuran program… Read More

2 hours ago

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

9 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

10 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

10 hours ago