Jakarta – Bank Indonesia (BI) terus mengajak perbankan untuk menyalurkan kreditnya dan menurunkan bunga kreditnya kepada pelaku UMKM guna mendorong pemulihan ekonomi nasional.
Hal tersebut seperti disampaikan oleh Gubernur BI Perry Warjiyo melalui diskusi virtusl pada acara Opening BCA UMKM Fest 2021. Dirinya menyampaikan, terdapat 4 arahan utama BI guna mendukung pemulihan UMKM.
“Saya harapkan pertama mari kita bersama-sama dukukungan dari bank menyalurkan kredit menurunkan suku bunga kredit,” kata Perry melalui keterangan resminya di Jakarta, Kamis 15 April 2021.
Arahan kedua lanjut Perry, perbankan bisa terus bersinergi bersama-sama melakukan pembinaan hingga pemberdayaan UMKM. Sementara arahan ketiga ialah digitalisasi sistem pembayaran, digitalisasi perbankan hingga digitalisasi UMKM.
Dan terakhir, seluruh pihak bisa terus mendukung program Gerakan nasional bangga buatan Indonesia. “Mari kita semua menjadi panutan membeli produk dalam negeri,” tambah Perry.
Sebagai informasi saja, suku bunga acuan BI sejak Januari 2020 hingga Januari 2021 telah turun hingga 125 basis poin (bps) atau 1,25% dimana saat ini bunga acuam BI berada pada level 3,5%. Sedangkan untuk angka kredit perbakan hingga Febuari 2021 masih terkontraksi -2,3% (YoY). (*)
Editor: Rezkiana Np
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More