Ekonomi dan Bisnis

Bali Siap Buka Tempat Rekreasi Dengan Protokol Kesehatan Ketat

Jakarta – Provinsi Bali saat ini sedang bersiap untuk membuka kembali pusat-pusat rekreasi yang menjadi sumber pemasukan masyarakat. I Gusti Ayu Agung Inda Yudha, Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia mengaku, saat ini kegiatan tempat rekreasi terus berjalan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Sebelum sebuah taman rekreasi buka, kami ada tim verifikasi untuk memastikan bahwa tempat rekreasi tersebut menerapkan protokol kesehatan,” jelas Inda ketika diundang Satgas Covid-19 pada TalkShow yang disiarkan melalui kanal YouTube BNPB Indonesia, Selasa, 3 November 2020.

Inda memastikan, bahwa setiap tempat rekreasi yang sudah dibuka akan memiliki sertifikat patuh protokol kesehatan. Sertifikat tersebut dikeluarkan oleh kerja sama pemerintah kabupaten dan kota sehingga customer dapat merasa aman ketika berekreasi.

“Salah satu anggota kami, Tari Kecak Uluwatu kemarin sudah buka dengan menerapkan protokol kesehatan ketat, sampai penarinya pun memakai masker dan menjaga jarak,” jelasnya.

Namun demikian, lanjut dia, pihaknya masih menunggu Provinsi Bali kembali dibuka untuk wisatawan internasional. Dengan segala kesiapannya, ia yakin Bali dapat menjadi tujuan destinasi aman bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Diisukan Bakal Diganti, Dirut Garuda Indonesia Irfan Setiaputra Junjung Tinggi Etika

Jakarta - Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Irfan Setiaputra menanggapi rumor mengenai pergantian… Read More

34 mins ago

Rupiah Diperkirakan Masih akan Melemah Akibat Inflasi AS yang Meningkat

Jakarta – Rupiah diprediksi masih akan mengalami pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS), akibat peningkatan data inflasi… Read More

42 mins ago

IHSG Dibuka Naik 0,09 Persen ke Level 7.315

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (14/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

58 mins ago

Harga Emas Antam Anjlok Rp11.000, Sekarang Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Kamis, 14 November… Read More

2 hours ago

IHSG Diprediksi Melemah Terbatas, Cermati Sentimen Berikut

Jakarta –  Pilarmas Investindo Sekuritas melihat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal hari ini… Read More

2 hours ago

Mengukur Dampak Pemutihan Utang Petani dan Nelayan ke Industri Asuransi

Jakarta - Presiden Direktur Zurich Syariah, Hilman Simanjuntak, menyambut baik kebijakan pemutihan utang bagi petani… Read More

3 hours ago