Keuangan

BAF Akan Gelar Lomba Lari Sambil Beramal

Jakarta — PT Bussan Auto Finance (BAF) bekerja sama dengan Yayasan Lions Indonesia akan mengadakan “BAF Lions Run 2019” di Alam Sutera, Tangerang pada 24 Maret 2019. Selain sebagai ajang kompetisi, BAF Lions Run 2019 juga merupakan kegiatan amal bagi pesertanya. Hasil bersih event ini akan didonasikan untuk mendukung pengobatan anak-anak penderita kanker dengan target mendirikan Rumah Singgah.

Selama ini banyak penderita kanker terutama  anak-anak dari luar Jakarta yang berobat di Jakarta dan pada saat menjalani pengobatan mereka membutuhkan rumah singgah. “BAF Lions Run 2019” mendapatkan respons yang baik dari masyarakat penggemar olah raga lari. Hingga 6 Maret 2019 sudah mencapai 70% dari total pendaftar yang ditargetkan.

Kompetisi ini dibagi atas dua kategori yakni lari 5K dengan harga tiket Rp200.000,- dan 10K dengan harga tiket Rp300.000,-. Pada 24 Maret 2019  flag off  akan dimulai pukul 05.45 WIB di halaman parkir Mall Alam Sutera, Tangerang.

Panitia masih membuka kesempatan bagi penggemar olah raga lari untuk mendaftarkan diri sampai dengan 15 Maret 2019. Racepack “BAF Lions Run 2019” dapat diambil di Sport Club Rasuna Epicentrum pada 21 -22 Maret 2019 pukul 10:00 WIB hingga pukul 19:00 WIB.

Di event ini BAF akan membuka booth  di depan panggung utama dan akan menampilkan produk yang didanai BAF yakni mobil, motor, handphone, beberapa perlengkapan rumah tangga dan pendanaan syariah. Untuk peserta  lomba yang mengajukan permohonan pembiayaan, BAF memberikan promo khusus yakni proses transaksi yang mudah dan angsuran yang murah. (NS)

Risca Vilana

Recent Posts

12,34 Juta Wajib Pajak Sudah Lapor SPT, DJP Targetkan 16,21 Juta

Jakarta - Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat hingga 1 April 2025 sebanyak 12,34 juta wajib… Read More

3 hours ago

Tanpa Kedip, PLN Amankan Kelistrikan Salat Idulfitri di Seluruh Indonesia

Jakarta - PT PLN (Persero) berhasil menyuplai pasokan listrik andal tanpa kedip selama pelaksanaan Salat… Read More

5 hours ago

Ray Sahetapy Meninggal Dunia, Menekraf Riefky Sampaikan Belasungkawa

Jakarta - Aktor kawakan Ray Sahetapy meninggal dunia pada Selasa malam, 1 April 2025, di… Read More

11 hours ago

Bank DKI Buka Layanan Terbatas Selama Libur Lebaran 2025, Berikut Jadwal dan Lokasinya

Jakarta - Bank DKI menerapkan operasional layanan terbatas pada momen cuti bersama dan libur Lebaran… Read More

17 hours ago

BRI Catat Lonjakan Transaksi BRImo 34,57 Persen, Capai Rp5.596 Triliun

Jakarta - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) mencatat peningkatan signifikan dalam transaksi melalui… Read More

21 hours ago

Kereta Whoosh Tetap Beroperasi Normal, 180 Ribu Tiket Ludes Terjual

Jakarta - Suasana di Stasiun Whoosh tetap ramai pada hari pertama Lebaran, Senin, 31 Maret… Read More

2 days ago