Jakarta – PT AXA Financial Indonesia (AXA) meluncurkan asuransi jiwa Maestro Infinite Protection (MIP) dengan perlindungan hingga nasabah berusia 100 tahun.
Direktur AXA Financial Indonesia, Nina Ong mengatakan, asuransi tersebut diluncurkan untuk dapat memenuhi permintaan pelanggan yang menginginkan proteksi jiwa.
“Kita melihat kebutuhan pelanggan kembali, sesuai selera. Namun ada pelanggan ingin produk asuransi yang punya kepastian,” ujar Nina Ong di Jakarta, Kamis, 13 Juli 2017.
Nina menjelaskan, asuransi tersebut mempunyai tiga keunggulan, pertama nasabah mendapatkan kepastian proteksi jiwa dan perlindungan kecelakaan hingga nasabah berumur 100 tahun.
Kedua, jumlah pembayaran premi dengan masa bayar bisa dipilih nasabah sesuai dengan kemampuan, mulai dari 5 tahun hingga 20 tahun.
“Ketiga, nasabah akan menerima manfaat berupa dana tunai di masa pensiun sebesar 20persen dari uang pertanggungan dasar, ketika nasabah menginjak usia 65 persen,” tutur dia.
Selain itu asuransi baru tersebut diharapkan dapat memberikan kontribusi pertumbuhan premi perusahaan tahun ini sebesar 10 persen dari total penjualan tahun ini.
“So far, sudah diterima baik oleh masyarakat. Animo masyarakat cukup tinggi. Kita mendapatkan respon yang cukup luar biasa,” pungkas dia.
Sekadar informasi, AXA Financial Indonesia merupakan anak usaha dari AXA Group. Saat ini, AXA memiliki 70 kantor cabang dan 14.000 agen di seluruh Indonesia. (*)
Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal III 2024 tumbuh… Read More
Jakarta - Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) menyatakan ingin tetap menjadi bank… Read More
Jakarta – Pengangkatan Simon Aloysius Mantiri dan Mochamad Iriawan, yang lebih dikenal sebagai Iwan Bule,… Read More
Jakarta - Ada kabar gembira bagi para pemegang saham PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO).… Read More
Jakarta - Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal atau Satgas PASTI pada periode Agustus hingga… Read More
Jakarta - Bank Mandiri konsisten mendukung pertumbuhan ekonomi kerakyatan dengan mengandalkan transformasi digital. Melalui wholesale… Read More