News Update

Awal Tahun Inflasi DKI Jakarta Sentuh 0,25% 

Jakarta – Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi DKI Jakarta pada bulan Januari 2020 mengalami inflasi sebesar 0,25% (mtm), lebih rendah dari inflasi Januari 2020 tingkat nasional yang sebesar 0,39% (mtm). Tekanan inflasi pada tingkat harga-harga di DKI Jakarta terutama dipengaruhi oleh inflasi yang terjadi pada kelompok Makanan, Minuman dan Tembakau serta kelompok Perawatan Pribadi dan jasa Lainnya.

Demikian pernyataan tersebut seperti disampaikan oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta Hamid Ponco Wibowo, dalam keterangannya yang dikutip di Jakarta, Selasa, 4 Februari 2020. Menurutnya, dengan adanya perkembangan tersebut, maka inflasi IHK Januari 2020 tercatat sebesar 2,97% (yoy) dan mendukung pencapaian sasaran inflasi nasional yang sebesar 3,0% plus minus 1%.

Dia mengungkapkan, tekanan inflasi pada bulan Januari 2020 terutama disumbang oleh inflasi pada kelompok Makanan, Minuman dan Tembakau serta kelompok Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya. Kelompok Makanan, Minuman dan Tembakau mengalami inflasi sebesar 1,41% (mtm) yang terutama disumbang oleh inflasi pada komoditas cabai merah, minyak goreng dan beras. Kenaikan harga pada komoditas cabai merah menyumbang inflasi terbesar dengan sumbangan sebesar 0,10%.

“Tingginya inflasi cabai merah tersebut dipengaruhi oleh musim hujan yang menimbulkan kendala dalam distribusi sehingga banyak cabai yang membusuk. Sementara itu, kelompok Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya mengalami inflasi sebesar 0,38% (mtm) yang terutama disumbang oleh inflasi pada komoditas emas perhiasan,” ujarnya.

Sementara itu, laju inflasi tertahan oleh deflasi pada kelompok transportasi. Pada bulan Januari 2020, kelompok Transportasi mengalami deflasi sebesar -0,87% (mtm). Komoditas yang memberikan sumbangan deflasi tertinggi diantaranya bensin sebesar -0,07% dan tarif angkutan udara sebesar -0,04%. Deflasi pada komoditas bensin disebabkan oleh turunnya harga bensin Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Pertalite sejak 5 Januari 2020, sementara deflasi pada tarif angkutan udara disebabkan oleh karena sudah tidak adanya musim liburan.

Terjaganya inflasi Januari 2020 tersebut didukung oleh koordinasi pengendalian inflasi yang solid. Konsistensi Bank Indonesia dalam menjaga stabilitas harga serta ditopang oleh sinergi antara Bank Indonesia, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Pemerintah Pusat melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan forum-forum yang ada mendukung terjaganya inflasi Jakarta pada Januari 2020. Ke depan, sinergi tersebut terus diperkuat sehingga mendukung pencapaian sasaran inflasi nasional sebesar 3,0±1%. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

2 hours ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

3 hours ago

Bijak Manfaatkan Produk Keuangan, Ini Pesan OJK kepada Gen Z

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica… Read More

3 hours ago

Jurus OJK Perluas Akses Keuangan yang Bertanggung Jawab dan Produktif di Balikpapan

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) semakin memperluas akses keuangan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan yang… Read More

3 hours ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Luncurkan 5 Fitur dan Layanan Digital Terbaru

Komisaris Bank Mandiri Chatib Basri dan Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi saat meresmikan peluncuran… Read More

4 hours ago

BEI Catat 5 Saham Berikut Jadi Pemberat IHSG Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan mengalami penurunan sebesar sebesar 2,61 persen… Read More

5 hours ago