Market Update

Awal Pekan, IHSG Dibuka Turun Nyaris 1 Persen ke Level 7.238

Jakarta – Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (5/8) Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka pada zona merah ke level 7.238,93 atau turun 0,95 persen dari level 7.308,12. 

Berdasarkan statistik RTI Business pada perdagangan IHSG hari ini, sebanyak 814,36 juta saham diperdagangkan, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 26 ribu kali, serta total nilai transaksi mencapai Rp381,34 miliar. 

Kemudian, tercatat terdapat 168 saham terkoreksi, sebanyak 72 saham menguat dan sebanyak 217 saham tetap tidak berubah.

Baca juga: IHSG Berpotensi Melemah Terbatas, Berikut Sentimennya

Sebelumnya, Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih, melihat IHSG secara teknikal pada hari ini diprediksi bergerak mixed dalam rentang level 7.230 hingga 7.340. 

“Pada perdagangan Jumat, 2 Agustus 2024, IHSG ditutup turun 0,24 persen atau minus 17,86 poin di level 7.308. IHSG hari ini diprediksi bergerak mixed dalam range 7.230-7.340,” ucap Ratih dalam risetnya di Jakarta, 5 Agustus 2024.

Adapun sentimen yang memengaruhi pergerakan IHSG hari ini antara lain adalah pergerakan IHSG yang didorong oleh sentimen global, yakni semakin tingginya optimisme pelaku pasar terhadap pemangkasan suku bunga The Fed dalam waktu dekat. 

Hal ini tercermin dari indeks sektoral properti dan konsumsi non primer yang memimpin dengan kenaikan masing-masing 2,95 persen dan 2,47 persen. Katalis pemangkasan suku bunga tersebut juga berpengaruh positif terhadap masuknya dana dari investor asing dalam sepekan sebesar Rp2,78 triliun di seluruh pasar ekuitas domestik. 

Namun, dari domestik pelaku pasar mencermati lemahnya daya beli, tercermin dari deflasi secara bulanan pada Juli 2024 yang berkelanjutan, serta kontraksinya aktivitas manufaktur.

Baca juga: Harga Saham TUGU Terbang 7 Hari Beruntun, Ini Pemicunya

Sementara dari mancanegara, Bursa Wall Street dilanda aksi profit taking meskipun data tenaga kerja mendingin di akhir pekan, aksi tersebut dilakukan akibat kekhawatiran pelaku pasar terhadap melemahnya ekonomi Amerika Serikat (AS). 

Di sisi lain, data tenaga kerja periode Juli 2024 yang tercermin dari non farm payroll turun ke level 114 ribu dari posisi bulan sebelumnya sebesar 179 ribu. Sementara, data pengangguran (unemployment rate) naik ke level 4,3 persen. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

OJK Siap Dukung Target Ekonomi 8 Persen, Begini Upayanya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut bersedia mendukung target pertumbuhan ekonomi 8 persen Presiden… Read More

2 hours ago

BPKH Ajak Pemuda Gunakan DP Haji sebagai Mahar Pernikahan

Jakarta - Saat ini, secara rata-rata masa tunggu untuk melaksanakan ibadah haji di Indonesia bisa… Read More

3 hours ago

OJK Bakal Terbitkan 3 Aturan Baru Pasar Modal di Akhir 2024, Ini Bocorannya

Labuan Bajo - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan bahwa, akan menerbitkan Peraturan OJK (POJK) terbaru… Read More

4 hours ago

Penjualan Trisula Textile Naik 19 Persen di Q3 2024, Ini Penopangnya

Jakarta - PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL), emiten penyedia kain, seragam, dan fashion berhasil… Read More

4 hours ago

IHSG Sepekan Melemah 2,46 Persen, BEI Ungkap Penyebabnya

Labuan Bajo - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa, perdagangan saham pada pekan ini… Read More

4 hours ago

IHSG Sepekan: Melemah 2,46 Persen, Kapitalisasi Pasar jadi Rp12.601 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan data perdagangan saham pada pekan ini 28… Read More

6 hours ago