Jakarta – Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (24/6) Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka naik ke level 6.893,74 atau menguat 0,20 persen dari level 6.880,25.
Berdasarkan statistik RTI Business pada perdagangan IHSG hari ini, sebanyak 681,57 juta saham diperdagangkan, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 16 ribu kali, serta total nilai transaksi mencapai Rp263,90 miliar.
Kemudian, tercatat terdapat 85 saham terkoreksi, sebanyak 146 saham menguat dan sebanyak 227 saham tetap tidak berubah.
Baca juga: Analis Sebut Saham TUGU Masih Menarik, Ini Alasannya
Sebelumnya, Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih, melihat IHSG secara teknikal pada hari ini diprediksi akan mengalami rebound dalam rentang level 6.700 hingga 6.780.
“Pada perdagangan Jumat (21/6), IHSG ditutup naik 0,89 persen atau plus 60,65 poin di level 6.879. IHSG hari ini (24/6) diprediksi bergerak mixed dalam range 6.800-6,920,” ucap Ratih dalam risetnya di Jakarta, 24 Juni 2024.
Ratih menyoroti penguatan IHSG sebanyak 2,16 persen pada pekan sebelumnya, kenaikan tersebut sejalan dengan masuknya dana investor asing senilai Rp333 miliar di seluruh pasar dalam sepekan.
Di mana, sektor infrastruktur memimpin penguatan 5,27 persen dipengaruhi laju saham BREN yang keluar dari daftar Full Call Auction (FCA). Kemudian, sektor keuangan naik 2,71 persen khususnya ditopang oleh saham Big Banks.
Sementara, pertumbuhan kredit pada Mei 2024 tercatat sebesar 12,15 persen year on year (yoy) atau turun dari posisi bulan sebelumnya yang tumbuh 13,09 persen yoy, landainya pertumbuhan kredit akibat iklim suku bunga tinggi yang dapat meningkatkan risiko likuiditas dan memburuknya kualitas aset.
Baca juga: Pasar Saham Masih Lesu, Mirae Asset Ungkap Penyebabnya
Adapun dari mancanegara, penjualan ritel (retail sales) Inggris pada Mei 2024 tumbuh 1,3 persen yoy, lebih baik dibandingkan bulan sebelumnya yang terkoreksi 2,3 persen, dan ditopang oleh penjualan segmen non makanan yang menopang penjualan ritel.
Sehingga, dengan data ekonomi yang cukup solid tersebut membuat Bank Sentral of England (BoE) menahan untuk turunkan suku bunga pada Juni 2024 meskipun inflasi telah mencapai target 2 persen. (*)
Editor: Galih Pratama
Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh… Read More
Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus berkomitmen mendukung pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan… Read More
Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More
Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More