Categories: Moneter dan Fiskal

Audit Kinerja BI, BPK Tunggu Kajian DPR

Jakarta–Nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS) yang sampai saat ini terus berfluktuasi, bahkan sempat menyentuh di level 14.700-an per US$, membuat Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terdorong untuk melakukan audit kebijakan stabilitas nilai tukar yang dibuat Bank Indonesia (BI).

Namun demikian, BPK selaku kantor auditor negara tersebut masih menunggu arahan Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI). Ketua BPK Harry Azhar Aziz mengungkapkan, dalam ketentuan Undang-Undang (UU), BI merupakan lembaga yang bersifat independen sehingga kebijakannya tidak bisa diaudit.

“Soal audit kinerja BI itu belum, kita dalam UU BI tidak di perkenankan, kecuali atas permintaan DPR. Pak Ketua DPR sudah bicara kepada saya dan saya katakan itu wewenang DPR,” ujar Harry kepada Infobank, di Jakarta, Jumat, 23 Oktober 2015.

Menurut Harry, sejauh ini BPK hanya bisa mengaudit laporan keuangan tahunan BI saja dan tidak bisa mengaudit kebijakan moneter yang mencakup keseluruhan kebijakan, termasuk kemungkinan adanya konflik kepentingan dalam pengendalian nilai tukar Rupiah terhadap Dolar AS.

“Audit cuma laporan keuangannya saja, jadi yang tiap tahunan mereka, kita yang audit. Tetapi kalau kinerja ya seperti monetary policy itu kita tidak diperkenankan, kecuali atas permintaan dari DPR-RI,” tukasnya.

Lebih lanjut Harry menambahkan, bahwa sampai saat ini pihaknya belum menerima surat dari Komisi XI DPR-RI terkait audit kinerja BI mengenai stabilitas nilai tukar rupiah. Kendati demikian, BPK telah menerima laporan bahwa pihak DPR tengah melakukan pembahasan mengenai persoalan tersebut.

“Sampai sekarangkan belum ada surat dari DPRnya. Saya cumaa dapat laporan katanya sedang dibicarakan tapai gak tau hasilnya. Mereka serius minta audit kinerja tentang kebijakan moneter,” tutup Harry. (*) Rezkiana Nisaputra

Paulus Yoga

Recent Posts

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

14 hours ago

Pekan Kedua November, Aliran Modal Asing Keluar Indonesia Sentuh Rp7,42 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More

17 hours ago

IHSG Sepekan Turun 1,73 Persen, Kapitalisasi Pasar Bursa jadi Rp12.063

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More

18 hours ago

Top! Baru Setahun, Allianz Syariah Sudah jadi Market Leader

Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More

22 hours ago

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

1 day ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

2 days ago