Keuangan

Asuransi Sinar Mas Beri Literasi dan Inklusi Keuangan di Palu

Jakarta – Asuransi Sinar Mas kembali melakukan kegiatan kampanye Literasi dan Inklusi keuangan. Kali ini, Literasi Keuangan disampaikan bagi siswa-siswi di 3 (tiga) Sekolah Dasar di wilayah kota Palu yaitu SD Inpres 1 Lolu, Palu, SD 15 Palu, SD Inpres 2 Talise serta anak-anak di lokasi pengungsian Balaroa, Palu.

“Kegiatan ini kami laksanakan sebagai komitmen kami untuk mendukung Program Otoritas Jasa Keuangan dalam meningkatkan Literasi Keuangan Masyarakat. Literasi Keuangan di Palu kali ini, kami tujukan untuk siswa. Siswa diberikan pengenalan mengenai cara mengelola keuangan sejak dini, salah satunya melalui asuransi. Penyampaian informasi mengenai asuransi dilakukan dengan cara yang sederhana yaitu melalui Story Telling (bercerita) mengenai asuransi dan mewarnai Buku Cerita dan Mewarnai terkait produk asuransi“ jelas Dumasi M M Samosir, Direktur Asuransi Sinar Mas dalam siaran persnya, Kamis, 19 Desember 2018.

Pada kata sambutannya, Dumasi menjelaskan manfaat asuransi saat gempa dan kecepatan layanan yang diberikan Asuransi Sinar Mas saat gempa.

Asuransi Sinar Mas juga telah melakukan pembayaran interim payment untuk nasabah yang assetnya terkena dampak gempa seperti Hotel Mercure, Mall Palu, dan lain-lain.

Kegiatan literasi dilakukan di dalam tenda darurat. Meskipun demikian, siswa memberikan respon yang sangat positif dan sangat antusias mengikuti kegiatan ini.

Semua siswa bersemangat mendengarkan Story Telling mengenai asuransi dan juga menjawab pertanyaan yang diajukan di akhir acara.

“Kami memberikan apresiasi bagi Asuransi Sinar Mas yang telah mengadakan kegiatan ini. Anak-anak senang sekali mendengarkan cerita yang disampaikan dan juga mengikuti kegiatan mewarnai. Baru kali ini, perusahaan asuransi datang melakukan kegiatan literasi dan kegembiraan yang dialami anak-anak dapat menjadi trauma healing bagi mereka setelah kejadian gempa,” tambah Kepala Sekolah SD Inpres 1 Lolu, Palu, Mariko Abu Bakar.

Pada kegiatan ini, Asuransi Sinar Mas juga melakukan pembagian Buku Cerita dan Mewarnai mengenai asuransi serta Inklusi Keuangan melalui penyerahan kartu asuransi Simas Siswa Mikro bagi siswa peserta literasi dan kartu asuransi Simas Perlindungan untuk guru.

Simas Siswa Mikro yang dibagikan merupakan asuransi kecelakaan diri yang memberikan perlindungan 24 jam kepada peserta terhadap resiko kematian, cacat tetap dan biaya pengobatan akibat kecelakaan, santunan tunai harian untuk rawat inap akibat sakit/kecelakaan maks 7 hari, serta santunan biaya pemakaman akibat sakit/kecelakaan.

Simas Perlindungan adalah asuransi kecelakaan diri yang memberikan perlindungan 24 jam terhadap resiko kematian dan cacat tetap akibat kecelakaan yang dijamin polis dan memberikan penggantian biaya perawatan atau pengobatan medis akibat kecelakaan.

Di akhir acara, siswa juga diberikan pengetahuan mengenai cara mencuci tangan yang benar dan minum obat cacing bersama oleh team dokter dari Apotek dan Klinik Simas Sehat.

Sepanjang tahun 2018, Asuransi Sinar Mas telah memberikan kegiatan literasi bagi para santri, siswa, petani dan pelaku UMKM di berbagai wilayah di Indonesia seperti di Serdang Bedagai – Sumatera Utara, Padangsidimpuan – Sumatera Utara, Belitung, Amurang – Minahasa Selatan dan terakhir di Palu, Sulawesi Tengah. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

1 hour ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

11 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

11 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

11 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

11 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

12 hours ago