Keuangan

Asuransi Kresna Mitra Jaga RBC di 180-200%

Jakarta–PT Asuransi Mitra Maparya Tbk telah berganti nama jadi PT Asuransi Kresna Mitra Tbk atau bisa dipanggil Kresna Insurance.

Nama baru ini merupakan bagian dari masuknya perseroan ke dalam grup Kresna pada 2014 lalu.

Dengan identitas baru ini, Direktur Utama Kresna Insurance Cholil Hasan mengatakan, perusahaannya bakal semakin fokus pada peningkatan kinerja yang optimal dengan menjaga kesimbangan dalam aspek profitabilitas, produktivitas, dan kualitas operasional. Khususnya, pada fungsi underwriting yang optimal dan pelayanan kepada nasabah.

Kesehatan keuangan yang ideal juga akan dipertahankan untuk menjaga kelangsungan bisnis. “RBC kami akan dijaga di kisaran 180% sampai 200%,” katanya, Rabu, 15 Juni 2016.

Momen pergantian nama perusahaan ini juga menandai upaya konsolidasi internal untuk mendapatkan premi yang berkualitas.

Sementara dari sisi pemasaran, Kresna Insurance akan makin meningkatkan optimalisasi diversifikasi portofolio bisnis. Diantaranya lewat jalur pemasaran dengan memperkuat kerja sama di kanal brokerage, agensi, direct client, dan kemitraan dengan lembaga keuangan lain.

Agar sahamnya makin liquid, perseroan juga melakukan stock split. Nilai nominal saham emiten berkode ASMI ini dipecah dari sebelumnya Rp100 per lembar, menjadi Rp20 tiap lembar sahamnya. (*) Dwitya Putra

 

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

Trump Menang, The Fed Pangkas Suku Bunga 25 Bps

Jakarta - Bank sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve atau The Fed kembali memangkas… Read More

8 mins ago

BCA Syariah Bersama BAZNAS RI Gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Bagi Mustahik Micropreneur

Direktur Pemberdayaan dan Layanan UPZ CSR BAZNAS RI Eka Budhi Sulistyo (kanan) dan Seketaris Perusahaan… Read More

2 hours ago

Kembali Terpilih sebagai Ketua ASBISINDO, Hery Gunardi Optimis Masa Depan Perbankan Syariah Nasional

Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi tengah membrikan sambutan saat Musyawarah… Read More

2 hours ago

BCA Luncurkan Program Runvestasi

Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Haryanto T. Budiman memberikan sambutan saat peluncuran program… Read More

2 hours ago

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

9 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

10 hours ago