CSR

Asuransi Candi Utama Siap Dukung Pendidikan Mahasiswa RI

Jakarta – Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei 2021, PT Asuransi Candi Utama (Asuransi Candi), bersama dengan PT Sukses Tama Lancar (STL Risk & Insurance Management), melakukan penandatanganan kerja sama dengan Universitas Proklamasi 45 (UP45), Yogyakarta.

Kerja sama tiga pihak antara Asuransi Candi, STL Risk & Insurance Management dan Universitas Proklamasi 45 diluncurkan dengan nama Asuransi Mahasiswa Nusantara, sebagai bentuk dukungan industri perasuransian pada dunia pendidikan nasional. Hal ini juga merupakan dukungan industri asuransi atas concern yang diungkapkan Ketua DPR RI, Puan Maharani, atas keberlangsungan pendidikan di Indonesia.

Manfaat dari program Asuransi Mahasiswa Nusantara ini adalah mahasiswa mendapat jaminan atas risiko kecelakaan diri yang terjadi selama masa perkuliahan. Dan yang paling penting manfaat yang dapat diterima mahasiswa adalah mahasiswa tetap dapat melanjutkan kuliah hingga lulus normal walaupun mengalami kehilangan sumber pembiayaan dari orang tua atau wali yang meninggal dunia atau cacat tetap total.

“Program Asuransi ini adalah impian yang terwujud setelah menanti sekian tahun. STL Risk & Insurance Management dan PT. Asuransi Candi Utama, berani menjadi pelopor dalam memberikan proteksi di dunia Pendidikan dengan tepat sasaran,” ujar Bambang Irjanto, Rektor UP45 seperti dikutip Jumat, 7 Mei 2021?.

Sementara, Budi Herawan, Direktur Utama Asuransi Candi juga menyampaikan apresiasinya karena bisa ikut berpartisipasi dalam Program Asuransi Mahasiswa Nusantara ini. “Saya berharap asuransi ini akan menjawab keprihatinan Ibu Puan Maharani atas banyaknya kasus putus kuliah di Indonesia. Asuransi Candi siap mendukung program ini, yang diawali oleh UP45 sebagai partner pertama, dan semoga akan di susul oleh seluruh universitas yang ada di Indonesia di masa yang akan datang,” ucapnya.

Asuransi Candi beserta STL Risk & Insurance Management mengharapkan program Asuransi Mahasiswa Nusantara ini, akan dapat terus dikembangkan hingga mencakup universitas dan perguruan tinggi seluruh Indonesia, agar semakin banyak mahasiswa yang dapat melanjutkan pendidikan hingga tuntas. (*) Ari Nugroho

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Rupiah Diperkirakan Masih Akan Melemah Akibat Inflasi AS yang Meningkat

Jakarta – Rupiah diprediksi masih akan mengalami pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS), akibat peningkatan data inflasi… Read More

2 mins ago

IHSG Dibuka Naik 0,09 Persen ke Level 7.315

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (14/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

17 mins ago

Harga Emas Antam Anjlok Rp11.000, Sekarang Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Kamis, 14 November… Read More

1 hour ago

IHSG Diprediksi Melemah Terbatas, Cermati Sentimen Berikut

Jakarta –  Pilarmas Investindo Sekuritas melihat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal hari ini… Read More

1 hour ago

Mengukur Dampak Pemutihan Utang Petani dan Nelayan ke Industri Asuransi

Jakarta - Presiden Direktur Zurich Syariah, Hilman Simanjuntak, menyambut baik kebijakan pemutihan utang bagi petani… Read More

3 hours ago

Wamenkop Ferry Juliantono Bidik Peningkatan Aset Koperasi hingga Rp1.500 Triliun

Jakarta - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengungkapkan, pihaknya tengah menyiapkan sejumlah progran untuk… Read More

11 hours ago