Keuangan

Asuransi Cakrawala Proteksi Tambah Opsi Pembayaran Premi Secara Digital

Jakarta – PT. Asuransi Cakrawala Proteksi Indonesia menambah Kredivo sebagai salah satu opsi pembayaran premi asuransi secara online. Pelanggan ACPI bisa membayar premi asuransi tanpa harus memiliki kartu kredit. Mereka bisa menggunakan metode pembayaran Kredivo.

Kredivo adalah salah satu layanan pinjaman dana online yang menyediakan kredit online. Kredivo memberikan solusi kredit instan yang memberikan pelanggan kemudahan untuk beli sekarang dan bayar nanti dalam 30 hari atau cicilan 3 bulan dengan bunga 0% ataupun dengan cicilan 6 bulan atau 12 bulan dengan bunga yang murah.

“Kami menambah opsi pembayaran kredit di platform ACPI Online Payment yang mempermudah pelanggan kami untuk membayar premi asuransi secara berkala. Layanan Paylater atau cicilan tanpa kartu kredit ini sangat dibutuhkan pelanggan,” ucap Nicolaus Prawiro Vice Presiden Direktur, PT. Asuransi Cakrawala Proteksi Indonesia, 17 Januari 2022.

ACPI Online Payment merupakan layanan pembayaran premi asuransi secara online. Layanan ini memungkinkan pelanggan untuk membayar perpanjangan polis tanpa mengunjungi bank atau kasir.

ACPI Online Payment dapat diakses melalui www.cakrawalaproteksi.com di menu layanan, dimana pelanggan dapat melakukan pembayaran premi secara online dengan menggunakan kartu kredit, virtual account BCA atau Mandiri, Alfamart, LinkAja, OVO. ACPI menjamin keamanan dan kemudahan sistem pembayaran online ini. 

Asuransi Cakrawala Proteksi Indonesia terus melakukan berbagai inovasi di era digital yang dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang kian berkembang. Saat ini PT. Asuransi Cakrawala Proteksi Indonesia memiliki jaringan kantor dengan total berjumlah 38 kantor yang tersebar di seluruh Indonesia. (*)

 

Redaksi

Recent Posts

Peluncuran Kampanye “Pensiun Gak Susah”

Kampanye ini merupakan bagian dari inisiatif Bank DBS Indonesia dan DBS Foundation dalam mendorong masyarakat… Read More

2 hours ago

7 SBN Ritel Dirilis, Masih Layak Dibeli Tahun Ini?

Poin Penting SBN Ritel masih layak dibeli tahun ini karena bersifat stabil, berisiko rendah, dan… Read More

3 hours ago

Persiapan Pensiun Sejak Dini, Ini Cara Simpel Menghitung Dana yang Dibutuhkan

Poin Penting Retirement Goal Calculator dari Bank DBS Indonesia membantu menghitung kebutuhan dana pensiun secara… Read More

4 hours ago

Bancassurance DBS Tumbuh Double Digit di 2025

Poin Penting Bisnis bancassurance Bank DBS Indonesia tumbuh double digit sepanjang 2025, sejalan dengan pertumbuhan… Read More

4 hours ago

Rupiah Anjlok Nyaris Rp17.000, Menkeu Purbaya Bantah Dampak Isu Thomas ke BI

Poin Penting Rupiah melemah ke Rp16.955 per dolar AS, namun pemerintah menegaskan pelemahan ini tidak… Read More

5 hours ago

Berkat Dukungan LPEI, Madu Pelawan Buatan Zaiwan Raup Omzet Jutaan Rupiah

Poin Penting Madu Pelawan Bangka tembus pasar internasional berkat keunikan rasa pahit, warna gelap, dan… Read More

6 hours ago