Ekonomi dan Bisnis

Asuransi Astra Berbagi Tips Manajemen Risiko untuk UMKM, Simak Nih!

Jakarta – Dalam menjalankan suatu bisnis ataupun usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) tentunya tidak akan luput dari risiko-risiko tidak terduga yang dapat memberikan dampak kerugian bagi pelaku UMKM.

Business Manager Commercial Business Asuransi Astra, Aprilia menuturkan bahwa ada sejumlah risiko yang dihadapi oleh para UMKM. Di antaranya adalah kerusakan pada bangunan dan isinya akibat kebakaran, banjir, pencurian, serta huru-hara.

Baca juga: Gandeng YDBA, Asuransi Astra Ajak UMKM Perempuan Melek Keuangan

Risiko yang akan terjadi juga terkait dengan kerusakan pada barang selama pengiriman, kerusakan pada kendaraan bermotor sebagai aset UMKM, dan karyawan yang sakit atau cedera saat bekerja.

Oleh karenanya, kata Aprilia, jika pelaku UMKM tertimpa risiko-risiko tersebut, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah menggunakan asuransi yang tentunya dapat meminimalisir risiko-risiko yang akan timbul.

“Dengan cara diasuransikan, untuk kita lebih peace of mind, lebih yakin bahwa kalau saja (risiko) ini terjadi kita tidak terguncang secara usaha dan secara mental kita gitu, karena emang udah ada yg bantuin, udah ada yang ‘nanti bakal diganti loh’ oleh pihak asuransi,” ucap Aprilia di Jakarta, 8 Maret 2024.

Baca juga: Menteri Teten Soroti UMKM RI yang Belum Terkoneksi dengan Industri

Para pelaku UMKM dapat memanfaatkan tiga pilihan produk asuransi yang nantinya dapat membantu mengurangi dampak kerugian yang timbul dari risiko-risiko yang terjadi.

Ketiga, asuransi tersebut adalah asuransi kebakaran (property allrisk), asuransi pengiriman (marine cargo), dan asuransi kendaraan bermotor. (*)

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

IHSG Berpeluang Menguat, Analis Rekomendasikan Saham BBRI, ARCI hingga BUVA

Poin Penting IHSG berpeluang menguat untuk menguji level 9.030–9.077, namun investor diminta waspada potensi koreksi… Read More

48 mins ago

Update Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Senin, 12 Januari 2026

Jakarta – Harga emas untuk produk Galeri24 dan UBS yang diperdagangkan pada Senin, 12 Januari 2026 di… Read More

1 hour ago

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

5 hours ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

14 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

21 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

22 hours ago