Penjualan Mobil; Masih lambat. (Foto: Erman)
Jakarta–Penjualan industri otomotif di awal 2016 masih diangap kurang bergairah akibat terimbas dari pelemahan ekonomi tahun lalu. Penjualan mobil tercatat masih mengalami penurunan 6% dibanding periode yang sama tahun lalu, yakni dari 182 ribu unit menjadi 173 unit.
Namun, PT Astra International Tbk (ASII) sebagai pemegang porsi penjualan terbesar di tanah air merasa optimistis penjualan mobil di semester II-2016 akan menjadi lebih baik seiring dengan pertumbuhan ekonomi di tahun ini.
“Kalau tahun lalu kan pertumbuhan ekonomi 4,7%. Tahun ini mungkin bisa di atas 5%. Jadi semester kedua mungkin demand-nya nanti bisa lebih baik,” kata Direktur Independent ASII Gunawan Geniusahardja di Gedung BEI, Jakarta, Senin, 4 April 2016.
Gunawan mengungkapkan lebih jauh, ada dua faktor yang paling mempengaruhi penjualan mobil di Indonesia.
Pertama bergantung dari daya beli masyarakat yang tercermin pada pertumbuhan makro ekonomi, dan kedua berdasarkan turunnya biaya pengoperasian kendaraan yang bergantung pada harga Bahan Bakar Minyak (BBM).
“Kalau biaya operasi lebih murah mungkin transportasi lebih murah itu juga menimbulkan demand bisa meningkat. Mudah-mudahan, semester kedua pertumbuhan ekonomi bisa lebih baik, lalu harga BBM juga sudah mendukung. Unsur-unsur yang lain tentu juga bisa mendukung,” tuturnya.
Astra sendiri untuk lebih mendorong penjualan, mengaku akan tetap melakukan strategi seperti mendorong produktifitas dan melakukan efisiensi. (*) Dwitya Putra
Editor: Paulus Yoga
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan Jumat, 25 April 2025 kembali… Read More
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan 21-25 April 2025 mengalami penguatan sebesar… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More
Jakarta - PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) melalui #BaktiTugu berkolaborasi dengan Ecotouch untuk… Read More
Jakarta - PT Bank Digital BCA (BCA Digital) atau blu by BCA menggandeng PT Asuransi Jiwa… Read More
Jakarta – Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mendorong percepatan hilirisasi sektor perikanan lewat investasi dan… Read More