News Update

Astra Dukung PermataBank Sehatkan Keuangan

Bogor – PT Astra International Tbk (Astra) mengaku dukung penuh anak usahanya di perbankan, PT Bank Permata, Tbk (PermataBank) dalam memperbaiki kinerja. Astra berkomitmen mendukung manajemen PermataBank sehatkan keuangan.

Head of Investor Relation Astra, Tira Ardianti mengatakan, pihaknya percaya manajemen PermataBank sudah ambil tindakan yang dianggap perlu untuk menyehatkan perusahaan.

“Tugas kita adalah bersama Standcard mendukung apa yang dilakukan manajemen dalam menyehatkan kembali bank. Kapan profit dan NPL turun itu saya tidak bisa jawab. Tidak ada yang tahu karena tergantung ekonomi itu sendiri,” kata Tira dalam Workshop Wartawan Pasar Modal di Ciawi, Bogor, Jumat, 4 November 2016.

Seperti diketahui, PermataBank mencatatkan pertumbuhan laba operasional sebelum pencadangan sebesar 4% yoy dari Rp2,8 triliun tahun menjadi Rp2,9 triliun pada akhir kuartal ketiga tahun ini. Kenaikan tersebut didorong oleh pertumbuhan pendapatan non bunga sebesar 21% yoy, serta didorong pula oleh kontrol biaya operasional.

Namun disisilain pada kuartal ini, Bank juga kembali mengalokasikan beban pencadangan dalam jumlah signifikan, sehingga menyebabkan dicatatkannya kerugian bersih sebesar Rp1,2 triliun.

Dari Posisi Loan to Deposit Ratio (LDR)PermataBank sendiri tercatat sebesar 86% pada akhir September 2016. PermataBank juga konsisten meningkatkan kualitas struktur pendanaannya, terbukti dari menguatnya rasio CASA hingga mencapai 43%, dibandingkan 38% tahun lalu. Peningkatan ini didorong oleh pertumbuhan dari sisi tabungan serta penghapusan secara bertahap deposito berjangka yang mahal.

(Baca juga : Laba PermataBank Tertekan Pencadangan)

Pada saat yang bersamaan, Permata Unit Usaha Syariah (UUS) telah meningkatkan rasio CASA menjadi 63% di bulan September 2016 dari 54% tahun lalu dan juga berhasil mengelola dana haji yang paling besar di antara UUS lainnya di Indonesia. (*) Dwitya Putra.

Apriyani

Recent Posts

BEI Optimistis Pasar Modal RI Tetap Tumbuh Positif di 2025

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyebut kinerja pasar modal Indonesia masih akan mengalami… Read More

27 mins ago

Jadwal Operasional BCA Selama Libur Nataru, Cek di Sini!

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menyesuaikan jadwal operasional kantor cabang sepanjang periode… Read More

1 hour ago

IHSG Tinggalkan Level 7.000, BEI Beberkan Biang Keroknya

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (19/12) kembali ditutup merah ke… Read More

2 hours ago

Ekonomi AS dan China Turun, Indonesia Kena Imbasnya?

Jakarta - Senior Ekonom INDEF Tauhid Ahmad menilai, perlambatan ekonomi dua negara adidaya, yakni Amerika… Read More

2 hours ago

KB Bank Beri Suntikan Pembiayaan untuk Vendor Tripatra

Jakarta – KB Bank menjalin kemitraan dengan PT Tripatra Engineers and Constructors (Tripatra) melalui program… Read More

3 hours ago

IHSG Hari Ini Ditutup Anjlok 1,84 Persen, Tembus Level 6.977

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Kamis, 19 Desember 2024, kembali… Read More

5 hours ago