News Update

Astra Bidik Penjualan 2.000 SPK di Astra Auto Fest Jakarta

Jakarta – Pameran Astra Auto Fest 2020 yang diselenggarakan oleh PT Astra International Tbk akan dimulai di kota Jakarta lalu disusul dengan Bandung, Medan dan Surabaya.

Project Director Astra Auto Fest 2020, Gunawan Salim menyebut, pihaknya optimis dapat membukukan 2.000 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) pada kota Jakarta saja.

“Target tahun ini, 2000 SPK untuk di Jakarta saja. Doakan saja,” kata Gunawan di Menara Astra Jakarta, Rabu 12 Febuari 2020.

Untuk wilayah Jakarta, pameran otomotif tahunan yang telah terselenggara sejak tahun 2018 ini akan berlangsung selama lima hari,19–23 Februari 2020, bertempat di Astra Biz Center, BSD City, Tangerang, Banten. Gunawan menyebut, pada tahun 2019 lalu, Astra Auto Fest dalam tiga hari di wilayah Jakarta dapat membukukan lebih dari 1.600 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK).

“Tahun lalu kita capai target 1.600 SPK terbagi dari 1.500 mobil dan 100 motor,” jelas Gunawan.

Mengangkat tema “Kado Terbaik dari Astra,” Astra Auto Fest 2020 menawarkan beragam produk, promo dan penawaran terbaik yang bisa didapatkan konsumen untuk seluruh produk otomotifdan jasa keuangan dari Astra.

Gunawan optimis, adanya pegelaran spektakuler tersebut akan mendongkrak bisnis pembiayaan seluruh group Astra. Terlebih, Astra Auto Fest 2020 telah dukungan enam lembaga jasa keuangan Astra Financial, yaitu: PermataBank, FIFGROUP, Astra Credit Companies (ACC), Toyota Astra Financial (TAF), Asuransi Astra dan Astra Life. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Pengumuman Pengurus Danantara

Kepala Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara (Danantara), Rosan Roeslani secara resmi mengumumkan susunan… Read More

26 mins ago

Susunan ‘Obesitas’ BPI Danantara: Ada Jokowi, SBY, Thaksin, Jaksa Agung, hingga Ketua KPK

Jakarta - Susunan kepengurusan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) resmi diumumkan pada… Read More

46 mins ago

Rekam Jejak Hery Gunardi, Direktur Utama BRI yang Baru

Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) resmi… Read More

2 hours ago

AAUI Luncurkan Peta Jalan Pengembangan Asuransi Pertanian 2025-2030

Jakarta - Asuransi pertanian di Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan, mulai dari rendahnya pemahaman petani… Read More

2 hours ago

RUPST Cinema XXI Sepakat Bagi Dividen Rp750 Miliar dan Buyback Saham

Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Nusantara Sejahtera Raya Tbk (CNMA) atau… Read More

3 hours ago

BrainEye Luncurkan Aplikasi Berbasis AI, Ini Fungsinya

Jakarta - BrainEye, perusahaan health-tech asal Australia, bakal meluncurkan aplikasi berbasis AI yang dapat digunakan melalui smartphone untuk menilai fungsi… Read More

4 hours ago