Jakarta – Juru bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito mengungkapkan, Pemerintah pusat sedang melakukan proses pemetaan daerah prioritas vaksinasi covid-19.
Wiku menjelaskan, ada beberapa aspek atau variable yang dipertimbangkan Pemerintah Pusat terkait daerah prioritas vaksinasi diantaranya ialah urgensi kebutuhan vaksin di setiap daerah.
“Pengambilan keputusan mempertimbangkan aspek urgensi kebutuhan daerah tersebut akan vaksin. Yaitu dinilai dari berbagai variabel seperti jumlah penduduk, tingkat kasus aktif, angka penularan, dan sebagainya. Nantinya hal ini juga akan tertuang dalam roadmap vaksinasi,” jelas Wiku melalui kanal YouTube BNPB Indonesia, Kamis, 22 Oktober 2020.
Wiku mengatakan, saat ini proses pemetaan daerah prioritas vaksinasi sudah dalam tahap finalisasi. Meski begitu Wiku mengimbau Pemerintah Daerah untuk tidak berspekulasi terburu-buru terkait daerah mana saja yang menjadi prioritas.
“Selanjutnya dalam masa tunggu kami harapkan pemerintah daerah tidak mengeluarkan pengumuman berdasarkan asumsi sepihak,” kata Wiku.
Sebagai informasi saja, Satgas Covid-19 mencatat ada 12 kabupaten/kota dengan kasus aktif tertinggi diatas 1.000 kasus. Diantaranya adalah Kota Pekanbaru 2.909 kasus, Kota Padang 2.816, Jakarta Timur 2.781, Jakarta Barat 2023, Kota Jayapuran 1.959, Jakarta Selatan 1.952, Kota Depok 1.897, Bogor 1.484, Kota Bekasi 1.410, Jakarta Utara 1.343, Jakarta Pusat 1.211 terakhir Kabupten Bekasi 1.039.
Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (8/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More
Jakarta - Bank sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve atau The Fed kembali memangkas… Read More
Direktur Pemberdayaan dan Layanan UPZ CSR BAZNAS RI Eka Budhi Sulistyo (kanan) dan Seketaris Perusahaan… Read More
Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi tengah membrikan sambutan saat Musyawarah… Read More
Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Haryanto T. Budiman memberikan sambutan saat peluncuran program… Read More