Ekonomi dan Bisnis

AS dan Rusia Bakal Hadiri FMCBG G20 Pekan Depan

Jakarta – Delegasi Amerika Serikat (AS) dan Rusia dipastikan akan hadir secara langsung dalam pertemuan ketiga jalur keuangan Presidensi G20 yang digelar di Bali pada 11-17 Juli 2022. Sedangkan perwakilan dari China, memilih berpartisipasi secara online.

Kegiatan Finance Ministers and Central Bank Governors (FMCBG) Meeting G20 yang digelar Bank Indonesia bersama Kementerian Keuangan (Kemenkeu) ini memang dilangsungkan secara hybrid. Pertemuan ini merupakan yang ketiga kalinya dalam Presidensi G20 Indonesia.

“Kalau untuk Rusia dan AS mereka datang semuanya untuk di dalam kegiatan ini. Terkait dengan China kalau kita lihat dengan pertemuan yang sifatnya hybrid, mereka memang lebih cenderung untuk datang secara online,” ujar Kepala Departemen Bank Indonesia, Rudy B Hutabarat dalam Taklimat Media yang digelar secara online, Kamis, 7 Juli 2022.

Baca juga : G20 Perkuat Sektor Publik dan Swasta Tingkatkan Investasi Keuangan Berkelanjutan

Meski bukan merupakan anggota G20, Ukraina juga turut diundang. Bank Indonesia belum bisa memastikan apakah perwakilan dari Ukraina akan hadir atau tidak, baik secara daring maupun in person.

Adapun kegiatan FMCBG Meeting G20 ketiga ini dibagi menjadi tiga kegiatan, yakni 3rd Finance and Central Bank Deputies Meeting (FCBD) yang akan berlangsung 13-14 Juli 2022. Lalu ada 3rd Finance Ministers and Central Bank Governors (FMCBG) pada 15-16 Juli 2022, dan side event yang dihelat 11-17 Juli 2022.

Agenda-agenda penting yang akan dibahas antara lain ekonomi global, arsitektur keuangan global, kesehatan global, infrastruktur, keuangan berkelanjutan, hingga international taxation. (*) Ari Astriawan

Evan Yulian

Recent Posts

APBN Hanya Sanggup Danai 12,3 Persen Kebutuhan Iklim, Pemerintah Akui Fiskal Terbatas

Jakarta – Kapasitas ruang fiskal APBN masih sangat terbatas dalam mendanai berbagai proyek transisi energi… Read More

10 hours ago

53 Persen Perusahaan di Indonesia Belum Pakai AI, Helios dan AWS Ungkap Alasannya

Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More

10 hours ago

Laba BTPN Syariah Tumbuh 18 Persen jadi Rp311 Miliar di Kuartal I 2025

Jakarta - PT Bank BTPN Syariah Tbk mencatatkan kinerja yang solid pada kuartal I 2025… Read More

10 hours ago

Kuartal I 2025, Laba BFI Finance Tumbuh 12,2 Persen Jadi Rp405,5 Miliar

Jakarta – PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) mengawali 2025 dengan catatan positif. Di… Read More

11 hours ago

Antisipasi Tarif Trump, RI Incar Peluang Dagang Baru Lewat BRICS dan CPTPP

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan potensi Indonesia untuk membuka pasar baru dalam perdagangan internasional,… Read More

11 hours ago

Sri Mulyani Siap Rombak Aturan Demi Lancarkan Negosiasi Dagang dengan AS

Jakarta - Pemerintah akan melakukan perubahan kebijakan atau deregulasi sebagai langkah negosiasi perdagangan yang dinilai… Read More

11 hours ago