Nasional

Arus Balik Kedua, Jangan Pulang ke Jakarta Tanggal Segini!

Jakarta – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi puncak arus balik kedua akan berlangsung pada 30 April dan 1 Mei 2023. Masyarakat pun diimbau untuk menghindari perjalanan balik pada periode tersebut.

Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan (Menhub) mengatakan, hingga Kamis (27/4/2023) atau H+4 pasca Lebaran, masih ada sekitar 55,8% kendaraan yang belum kembali ke Jakarta melalui Tol Trans Jawa. Ini dikarenakan masih ada Lebaran Kupat di Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Madura yang jatuh di Minggu (30/4) nanti.

“Maka kecenderungannya masyarakat akan melakukan perjalanan balik di hari Minggu atau Senin depan,” ujar Menhub dikutip Kamis, 27 April 2023.

Selain Lebaran Kupat, lanjut Menhub, adanya pergerakan kendaraan di kawasan aglomerasi seperti Jakarta, Bandung, dan sekitarnya pada akhir pekan ini, akan menambah jumlah pergerakan kendaraan yang berpotensi terjadi kemacetan total jika dibiarkan.

Untuk itu, Menhub mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan perjalanan balik mulai hari ini, Kamis, Jumat, dan Sabtu (27 – 29 April 2023) untuk menghindari kepadatan di puncak arus balik pada Minggu dan Senin (30 April dan 1 Mei 2023).

“Selama tiga hari ini, Jasa Marga memberikan diskon tarif tol 20%. Manfaatkan tiga hari ke depan untuk perjalanan balik, jangan di hari Minggu atau Senin,” tutur Menhub.

Sementara, Kakorlantas Polri Firman Santyabudi mengingatkan masyarakat yang akan melakukan perjalanan balik agar selalu waspada dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara.

“Dengan lalu lintas yang cukup lancar menuju Jakarta, agar jangan terlalu buru-buru ingin sampai dan perhatikan batas kecepatan kendaraan,” katanya.

Ia mengungkapkan, rekayasa lalu lintas seperti contra flow, one way, serta rekayasa lainnya masih akan terus dilakukan sampai akhir pekan, dengan tetap melihat situasi dan kondisi lapangan (situasional).

“Kami juga ingatkan masyarakat untuk memastikan saldo kartu elektronik pembayaran tol masih mencukupi, sehingga tidak menimbulkan antrean karena harus mengisi saldo di gerbang tol,” ujar Firman.(*)

Galih Pratama

Recent Posts

BEI Catat Ada 32 Perusahaan Antre IPO, 12 Beraset Jumbo

Jakarta – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat per 27 September 2024, terdapat 32 perusahaan… Read More

1 min ago

Seleksi PPPK 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Tata Cara Pendaftaran, Syarat Registrasi dan Jadwal Seleksi

Jakarta - Pendaftaran pegawai pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 resmi dibuka hari ini, Selasa,… Read More

24 mins ago

Naik 0,71 Persen, IHSG Sesi I Ditutup Bertahan di Zona Hijau

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini (1/10) kembali… Read More

49 mins ago

Per Agustus 2024, LPS Jamin 592,42 Juta Rekening Nasabah Bank Umum

Jakarta - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) melaporkan hingga Agustus 2024, pihaknya telah menjamin sebanyak 99,27… Read More

2 hours ago

Dua Maskapai Internasional Buka Rute Baru ke RI: Salah Satunya akan Ramai Mendarat di Kertajati

Jakarta - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) mengapresiasi sejumlah maskapai… Read More

3 hours ago

Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Anggota DPR yang Dilantik Hari Ini

Jakarta – Sebanyak 580 anggota DPR RI periode 2024-2029 resmi dilantik di Gedung DPR, Jakarta, Selasa, 1 Oktober… Read More

3 hours ago