Music

Ardhito Pramono Tutup Kehangatan Jazz Gunung Bromo 2023 Hari Pertama

Bromo – Ardhito Pramono tampil sebagai musisi penutup pagelaran Jazz Gunung Bromo 2023 hari pertama yang digelar di Amfiteater Jiwa Jawa Resort Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, Jumat, 21 Juli 2023.

Ardhito Pramono sukses membawa kehangatan suasana malam yang dingin di kawasam Bromo, dengan sejumlah lagu andalannya.

Salah satu lagu yang dibawakan Ardhito Pramono adalah Kata Hatiku, yang merupakan track dari album Semua Bisa Bilang.

Baca juga: Line Up Jazz Gunung Bromo 2023 Hari Pertama, Ada Salma Salsabil hingga Ardhito Pramono

Istimewanya, dalam lagu ini, Ardhito Pramono berduet dengan Margie Segers, penyanyi jazz legendaris Indonesia. 

Keduanya tampil memesona, penonton Jazz Gunung Bromo 2023 pun terlihat terhanyut dalam alunan lirik maupun musik yang dibawakan.

Ardhito kemudian membawa lagu lainnya, seperti Fine Today, Sudah, I Just, Waking Up Together hingga Superstar.

Bagi penyanyi kelahiran Jakarta, 22 Mei 1995 ini, tampil di Jazz Gunung Bromo 2023 adalah yang pertama kali. Dia pun terkesan dengan suasana dan penonton yang hadir.

“Ini pertama kali manggung (di Jazz Gunung Bromo 2023). Ternyata banyak banget yang nonton,” ungkap Ardhito.

Baca juga: Mus Mujiono Feat Sweetswingnoff Bawa Penonton Jazz Gunung Bromo 2023 Nostalgia

Pagelaran Jazz Gunung Bromo 2023 sendiri berlangsung selama dua hari, yakni Jumat dan Sabtu (21-22 Juli 2023).

Di hari kedua, Jazz Gunung Bromo 2023 akan menampilkan sejumlah musisi kesohor lain. Dua di antaranya adalah Denny Caknan dan Yura Yunita. (*)

Galih Pratama

Recent Posts

Banyak Bank Rombak Manajemen, OJK Optimistis Kinerja Perbankan 2026 Lebih Baik

Poin Penting OJK optimistis kinerja perbankan 2026 membaik, didorong perombakan manajemen di banyak bank. Pertumbuhan… Read More

26 mins ago

Krisis Ekonomi Hantam Iran, Nilai Tukar Rial Ambruk

Poin Penting Inflasi tinggi dan anjloknya nilai tukar rial memicu aksi protes massal di berbagai… Read More

40 mins ago

Kasus Pajak PT Wanatiara Persada Terbongkar, KPK Sebut Negara Rugi Rp59 Miliar

Poin Penting KPK mengungkap kerugian negara hingga Rp59 miliar akibat pengurangan kewajiban PBB PT Wanatiara… Read More

50 mins ago

Kriminalisasi Kredit Macet: Wahai Bankir Himbara dan BPD, Stop Dulu Kucurkan Kredit!

Oleh The Finance Team NAMANYA bank, sudah pasti ada kredit macet. Kalau tidak mau macet,… Read More

56 mins ago

Intip Kekayaan Kepala Kantor Pajak Jakut Dwi Budi Iswahyu yang Kena OTT KPK

Poin Penting Kepala KPP Madya Jakarta Utara, Dwi Budi Iswahyu, resmi ditetapkan KPK sebagai tersangka… Read More

1 hour ago

Defisit Fiskal dan Pertumbuhan Kredit: Penyangga Rapuh PDB dari Sisi Konsumsi Masayarakat

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan STRUKTUR pertumbuhan ekonomi Indonesia sejak lama menunjukkan… Read More

1 hour ago