News Update

APPI Ungkap Strategi Multifinance untuk Bertahan di Tengah Pandemi

Jakarta – Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Suwandi Wiratno menyatakan bahwa pandemi Covid-19 sangat memukul kinjera perusahaan pembiayaan (multifinance). Namun, pihaknya mengaku telah menyusun strategi untuk bertahan di tengah pandemi.

Suwandi menjelaskan, strategi pertama yang harus diterapkan perusahaan leasing adalah efisiensi biaya. Menurutnya, dengan adanya pandemi Covid-19 pergerakan manusia dari satu tempat ke tempat lain juga menjadi terbatas.

“Kita baru sadar bahwa ternyata kita bisa produktif melalui kegiatan video conference, menggunakan teknologi sebagai alat pendukung bekerja, dan jika tidak ada covid mungkin kita tidak mengetahui ini bisa kita lakukan,” ujar Suwandi dalam InfobankTalkNews Media Discussion dengan tema “Menakar Kekuatan Multifinance di Era New Normal: Menahan Goncangan Lewat Stimulus Kebijakan OJK”, Rabu 12 Agustus 2020.

Untuk strategi kedua, lanjut Suwandi, perusahaan pembiayaan diharapkan lebih selektif dalam memilih debitur. Menurutnya pademi covid-19 mengubah pola debitur dalam mengajukan proses pembiayaan

Strategi ketiga menurutnya lebih kepada strategi sumber dana. Menurutnya, sumber dana merupakan sesuatu yang sangat penting bagi perusahaan pembiayaan karena merupakan darah dari perputaran agar perusahaan pembiayaan bisa bertumbuh.

Suwandi menyebut kinerja perusahaan leasing tidak terlepas dari pertumbuhan ekonomi Indonesia, karena pertumbuhan ekonomi juga terkait dengan daya beli masyarakat yang menjadi penopang pertumbuhan ekonomi Indonesia yang merupakan salah satu indikator pertumbuhan ekonomi. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

1.001 PR BUMN Era Prabowo-Gibran

Jakarta - Erick Thohir kembali menduduki kursi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kabinet… Read More

3 mins ago

Tiket.com Gandeng Accor, Sediakan Pilihan 500 Hotel bagi Wisatawan

Jakarta - Accor, pemimpin global industri perhotelan, resmi mengumumkan kemitraan strategis global dengan Tiket.com, salah… Read More

19 mins ago

Kolaborasi Pospay dan Jalin Perkuat Layanan Pembayaran QR Cross Border di Singapura

Jakarta — PT Pos Indonesia (Persero) melalui aplikasi Pospay dan PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin)… Read More

25 mins ago

Era Kerja Digital, Huawei Hadirkan Tablet Lebih dari Sekadar Laptop

Jakarta - Perkembangan teknologi yang semakin pesat telah mengubah cara hidup masyarakat, terutama dalam hal… Read More

2 hours ago

Erick Thohir Lanjutkan ‘Bersih-bersih’ BUMN Jilid Dua

Jakarta – Menteri BUMN Erick Thohir bakal melanjutkan program ‘bersih-bersih BUMN’ jilid kedua dalam melawan… Read More

2 hours ago

Sri Mulyani Lapor APBN Defisit Rp309,2 Triliun di Oktober 2024

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) pada hari ini (8/11) melaporkan bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja… Read More

2 hours ago