News Update

Angela Indirawati Simatupang, Mengawal Tata Kelola Perusahaan

Kondisi itu pada akhirnya membentuk suatu pemahaman bahwa perusahaan dengan GCG bagus belum tentu kinerjanya bagus. Melihat hal ini, Angela pun berharap ada sebuah effort dari pemerintah, dalam hal ini regulator, untuk bisa memberikan penghargaan dalam bentuk apapun, agar perusahaan-perusahaan di Indonesia tergerak dengan sendirinya, dan bisa lebih terbuka lagi.

Karena tidak bisa dimungkiri, masih banyak perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) atau di pasar saham, belum sepenuhnya menerapkan GCG dengan baik.

Faktanya untuk tahun 2015 Indonesia hanya menempatkan dua emiten yakni PT Bank Danamon Tbk dan PT Bank CIMB Niaga Tbk sebagai ASEAN’S Top 50 Issuers with the best Good Corporate Governance (GCG) dalam ajang penganugerahan ASEAN Corporate Governance Award 2015 yang diselenggarakan oleh Asean Capital Markets Forum (ACMF) di Manila, Filipina.

“Minimal, selain memonitor, ada effort agar perusahaan-perusahaan di Indonesia bisa tergerak. Karena ini membawa nama baik Indonesia,” jelas Angela.

Berbicara latar belakang pendidikan, Angela sendiri memeroleh gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Trisakti, Indonesia, dan gelar Master of Commerce jurusan Bisnis Internasional dan minoring dalam Manajemen Teknologi dari University of Sydney, Australia.

Dia juga seorang profesional bersertifikat di bidang GRC, dengan memegang Certified Internal Auditor (CIA), Certified in Risk & Information Systems Control (CRISC), Certified Internal Control Specialist (CICS), dan Certification in Risk Management Assurance (CRMA ).

Dia sempat diperbantukan kepada anggota perusahaan RSM di Australia untuk membantu praktik konsultasi risiko dan audit internal di kantor Melbourne selama tahun 2005.

Selain itu, Angela adalah dosen mata kuliah audit internal dan manajemen risiko di Program Magister Akuntansi dan Akuntan Profesional di Universitas Indonesia selama 2008 – 2010, dan telah menulis berbagai artikel untuk mempromosikan kesadaran akan pemerintahan di Indonesia. (*)

Page: 1 2

Dwitya Putra

Recent Posts

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

13 hours ago

Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Komisi III DPR Panggil Kapolda Sumbar

Jakarta – Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman mengungkapkan latar belakang penembakkan terhadap Kasat Reskrim Polres… Read More

13 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

13 hours ago

BTN Raih Sertifikat Predikat Platinum Green Building

Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More

13 hours ago

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

14 hours ago

Apindo Tolak Kenaikan PPN 12 Persen: Ancam Daya Beli dan Pertumbuhan Ekonomi

Jakarta - Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) menolak rencana pemerintah menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi… Read More

14 hours ago