Categories: Pasar Modal

Angarkan Dana Rp3,2 triliun, MNC Siap Buyback Saham

Rencana buyback saham dilakukan 18 bulan terhitung setelah persetujuan dari RUPSLB. Nilainya mencapai Rp3,2 triliun. Dwitya Putra

Jakarta
– PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) berencana melakukan pembelian kembali (buyback) saham sebanyak-banyaknya 10% dari modal ditempatkan dan disetor perseroan atau 1.256.620.150 saham senilai Rp3,2 triliun.

Rencana tersebut telah disepakati pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) perseroan.

“Nilai itu pakai asumsi harga rata-rata buyback sebesar Rp2.500 per saham, termasuk biaya perantara perdagangan efek dan biaya lainnya sehubungan dengan buyback,” kata Direktur MNCN, Faisal Dharma Setiawan di Jakarta, Senin, 27 Juli 2015.

Ia mengatakan, buyback direncanakan akan dilaksanakan 18 bulan terhitung setelah persetujuan dari RUPSLB, tertanggak 28 Juli 2015 sampai dengan tanggal 28 Januari 2017.

Buyback saham juga akan dilakukan baik melalui Bursa Efek Indonesia (BEI) maupun melalui cara lainnya.

Perseroan juga telah menunjuk PT MNC Securities (terafiliasi) sebagau perantara pedagang efek. “Dana akan bersumber dari kas internal perusahaan. Jika memungkinkan, dana juga bisa berasal dari eksternal,” ucapnya.

Selain persetujuan buyback saham, pemegang saham juga sepakat untuk mengangkat Direktur Perseroan.

“Manajemen menyetujui pengangkatan Arya Mahendra Sinulingga menjadi Direktur Perseroan yang berlaku efektif sejak ditutupnya rapat hari ini,” imbuhnya. (*)

@dwitya_putra14

Apriyani

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

1 hour ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

11 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

11 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

11 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

11 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

12 hours ago