Perbankan

Andalkan Segmen Ini, Bank Danamon Bidik Kredit Tumbuh 20 Persen di 2024

Jakarta – PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) membidik pertumbuhan kredit di tahun 2024 di atas double digit. Adapun hingga kuartal I 2024, pertumbuhan kredit Danamon telah tumbuh 18 persen secara tahunan (yoy).

Head Consumer Funding & Wealth Business Bank Danamon, Ivan Jaya mengatakan penopang dari pertumbuhan kredit tersebut datang dari consumer business, misalnya Kredit Pemilikan Rumah (KPR) hingga kartu kredit. .

“Pertumbuhan kredit di atas double digit walaupun low double digit juga, namun untuk kalau dari sisi consumer business tentunya berharap pada pertumbuhan untuk KPR dan pertumbuhan untuk kartu kredit,” kata Ivan kepada wartawan di Bogor, dikutip, Jumat, 12 Juli 2024.

Baca juga: Lewat Cara Ini, Bank Danamon Genjot Pertumbuhan DPK  

Ivan menjelaskan, KPR merupakan mesin penggerang pertumbuhan kredit Danamon. Tahun lalu, segmen KPR tumbuh hampir lebih dari 30 persen yoy. Untuk itu, di tahun ini pihaknya pun menargetkan KPR akan naik minimal 20 persen di akhir 2024.

“Sehingga sekarang outstanding-nya juga tumbuh dengan baik,” imbuhnya.

Sebagai informasi, pada kuartal I 2024 Danamon meraup laba bersih setelah pajak konsolidasi sebesar Rp831 miliar atau naik 2 persen secara year on year (yoy).

Baca juga: Airlangga Buka Opsi Perpanjang Restrukturisasi Kredit Segmen KUR

Kinerja laba bersih Bank Danamon tersebut ditopang oleh pendapatan operasional Danamon yang tumbuh sebesar 8 persen yoy menjadi Rp4,7 triliun dan pre-provisioning operating profit (PPOP) meningkat 14 persen yoy menjadi Rp2,3 triliun.

Dari sisi portofolio pinjaman, Bank Danamon mencatat total kredit dan trade finance mencapai Rp179,7 triliun atau tumbuh 18 persen secara yoy yang didukung oleh peningkatan dari seluruh segmen bisnis.

Sementara itu, dari pendanaan, Bank Danamon mencatatkan peningkatan total dana pihak ketiga (DPK) sebesar 14 persen yoy menjadi Rp143,2 triliun dan Granular Funding juga dapat tumbuh sebesar 12 persen yoy di tengah era suku bunga tinggi. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Mau ke Karawang Naik Kereta Cepat Whoosh, Cek Tarif dan Cara Pesannya di Sini!

Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh… Read More

1 hour ago

Komitmen Kuat BSI Dorong Pariwisata Berkelanjutan dan Ekonomi Sirkular

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus berkomitmen mendukung pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan… Read More

3 hours ago

Melalui Program Diskon Ini, Pengusaha Ritel Incar Transaksi Rp14,5 Triliun

Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More

4 hours ago

IHSG Sepekan Anjlok 4,65 Persen, Kapitalisasi Pasar Ikut Tertekan

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More

6 hours ago

Aliran Modal Asing Rp8,81 Triliun Kabur dari RI Selama Sepekan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More

11 hours ago

Bos BRI Life Ungkap Strategi Capai Target Bisnis 2025

Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More

12 hours ago