Internasional

Anak Perusahaan Disney PHK 75 Pekerja, Tim Kreatif Toy Story 4 jadi Korbannya

Jakarta – Anak perusahaan Disney, Pixar Animation Studio akan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 75 karyawan. PHK ini juga berlaku bagi dua pejabat eksekutif di balik film Box Office Lightyear.

Menurut salah satu sumber kepada Reuters, Sutradara Lightyear Angus Maclane yang juga bagian dari tim kreatif senior pada film-film popular seperti Toy Story 4 dan Coco disebut menjadi ‘korban’ PHK. 

Selain itu, ada juga Proudusen Lightyear Galyn Susman yang sudah berada di Pixar sejak perilisan film Toy Story pada tahun 1995 termasuk pihak yang terdampak PHK.

Diketahui, PHK terhadap puluhan karyawan tersebut sudah menjadi daftar tunggu sejak CEO Walt Disney Bob Iger mengumumkan sejak awal bulan Februari 2023. Dalam pengumuman tersebut, setidaknya ada 7.000 pekerja terdampak PHK dan memangkas biaya 5,5 miliar dollar AS.

“Realitas sulit yang dialami banyak kolega dan rekan yang meninggalkan Disney bukanlah sesuatu yang kami anggap enteng,” tulis Iger, Senin, (24/4/2023).

Meski angka PHK terbilang kecil dibandingkan dengan karyawan Pixar mencapai 1.200, namun pemangkasan kali ini mendapat sorotan lantaran Walt Disney adalah kekuatan kreatif yang menghasilkan waralaba dan karakter yang mendorong pendapatan di seluruh Disney.

Adapun Disney telah menerapkan PHK di sejumlah divisi, termasuk film dan televisi, layanan streaming, hingga taman hiburan.(*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Pendapatan MNC Digital (MSIN) Rp2,30 T di September 2024, Laba Bersih Naik Signifikan

Jakarta - PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), anak perusahaan dari PT Media Nusantara Citra… Read More

1 hour ago

Krisis Daya Beli: Masyarakat Tetap Prioritaskan Kebutuhan Makanan

Jakarta - Penurunan jumlah kelas menengah dan daya beli masyarakat belakangan ini menimbulkan kekhawatiran di… Read More

2 hours ago

Prabowo Terima Surat Kepercayaan 7 Dubes Negara Sahabat, dari Eropa-Asia Tengah

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menerima surat kepercayaan dari tujuh Duta Besar Luar Biasa dan… Read More

2 hours ago

Unilever Food Solutions Perkenalkan 5 Tren Kuliner 2024 untuk Bisnis Horeka di Indonesia

Jakarta – Unilever Food Solutions (UFS), perusahaan penyedia layanan makanan profesional, memperkenalkan lima tren kuliner… Read More

3 hours ago

BCA Umumkan Penerima Hadiah Program Gebyar Badan Usaha 2024

Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja memberikan sambutan saat acara pengumuman… Read More

3 hours ago

SuperApp BYOND by BSI Siap Meluncur Layanan Makin Lengkap, Lebih User Friendly, Semakin Aman

Suasana saat konferensi pers Pre-Grand Launching BYOND by BSI, di Jakarta. Karyawan tengah menunjukan SuperApp… Read More

3 hours ago