Keuangan

Allianz Life Syariah Hadirkan Produk untuk Generasi Muda, Ini Keunggulannya

Jakarta – PT Asuransi Allianz Life Syariah pada hari ini (30/4) secara resmi mengenalkan produk baru, yaitu AlliSya LegacyMax sebagai solusi mudah bagi generasi muda untuk mempersiapkan warisan sejak dini.

Peluncuran produk baru tersebut juga menjadi salah satu jawaban dari tantangan para generasi muda dalam mencapai kestabilitasan secara finansial dan pentingnya perencanaan keuangan di masa depan.

Direktur Utama Allianz Life Syariah Indonesia, Achmad K. Permana, mengatakan produk AlliSya LegacyMax tersebut memberikan inovasi layanan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah, serta memiliki perlindungan yang menyeluruh.

“Sekaligus meneruskan nilai berbagi kebaikan tidak hanya bagi diri sendiri, namun juga bagi keluarga dan sesama umat untuk hidup berdampingan, saling tolong menolong, dan saling melindungi,” ucap Achmad dalam Konferensi Pers di Jakarta, 30 April 2024.

Baca juga: Begini Strategi Allianz Life Genjot Bisnis Bancassurance Sepanjang 2024

Produk AlliSya LegacyMax sudah dapat dicicil sejak saat ini hingga masa tua dan nantinya dapat memberikan santunan asuransi sebagai warisan bagi keluarga yang ditinggalkan. 

Terlebih lagi, pada produk ini terdapat manfaat hidup yang nilainya dapat digunakan peserta di saat masih hidup untuk berbagai kebutuhan untuk mencapai rencana, serta impian keluarga di masa depan.

AlliSya LegacyMax memberikan perlindungan finansial hingga pihak yang diasuransikan mencapai usia 120 tahun. Selain itu, para peserta mampu memperoleh ekstra perlindungan dengan total manfaat santunan hingga 150 persen, dengan beragam fitur yang terdapat dalam AlliSya LegacyMax.

Di sisi lain, produk tersebut juga dapat memproteksi keadaan finansial dari risiko meninggal dunia yang berdasar pada prinsip syariah dan juga memiliki keunggulan dengan nilai kebaikan yang tujuannya adalah untuk memaksimalkan wujud kebaikan setiap orang semasa hidupnya dalam menjalankan amanah berbagi kebaikan kepada saudara sesama hingga akhir hayatnya melalui dana tabarru‘.

Selain itu, peserta juga bisa mendapatkan manfaat hidup yang mulai bisa ditarik dananya dari akhir tahun polis ke-15 atau ke-25, bergantung pada usia pihak yang diasuransikan pada tanggal polis mulai berlaku.

Baca juga: OJK Dorong Generasi Muda Berasuransi

Manfaat hidup ini bisa digunakan oleh peserta selagi masih ada untuk berbagai kebutuhan pribadi maupun keluarga, seperti tambahan untuk biaya ibadah umroh atau haji. Kemudian, tambahan untuk biaya pensiun, atau juga tambahan untuk biaya lain terkait anak seperti pendidikan atau menikah. 

AlliSya LegacyMax, telah tersedia pilihan masa pembayaran kontribusi yang fleksibel dan dapat dipilih sesuai kebutuhan peserta di mulai dari pilihan pembayaran kontribusi secara tunggal hingga berkala selama lima, 10 atau 15 tahun. 

Dengan adanya pilihan fitur yang tersedia, Allianz Syariah menyediakan kemudahan bagi peserta untuk berbagi semangat kebaikan yang menguatkan bagi sesamanya. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

2 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

2 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

4 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

4 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

6 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

6 hours ago