Ekonomi dan Bisnis

Alasan Rentokil Initial Pilih Mitsubishi L100 EV jadi Armada Operasionalnya

Jakarta – Rentokil Initial Indonesia, perusahaan yang bergerak di bidang pengendalian hama dan hygiene, resmi menjadikan Mitsubishi L100 EV sebagai mobil operasionalnya.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan Rentokil Initial Indonesia dalam memilih dan menggunakan Mitsubishi L100 EV sebagai kendaraan operasional yang ramah lingkungan,” jelas Atsushi Kurita, President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) dikutip 30 Januari 2025.

Rentokil Initial Indonesia akan menggunakan 11 unit Mitsubishi L100 EV dalam kegiatan operasionalnya. Ini menandai langkah strategis Rentokil Initial dalam mendukung efisiensi operasional sekaligus mewujudkan komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan lingkungan.

Heri Susanto, Managing Director Rentokil Initial Indonesia menilai bahwa Mitsubishi L100 EV sangat efisien. Penggunaan bahan bakar dan yang dikombinasikan dengan sistem leasing, membuat pihaknya tak memikirkan biaya servis dan repair.

“Dari sisi tim administrasi juga sangat efisien tidak perlu proses klaim biaya bahan bakar minyak lagi. Kami harapkan semakin banyak lagi menggunakan kendaraan listrik kita pakai, dan mendukung proses efisiensi dan meningkatkan produktivitas,” jelasnya.

Baca juga: Baru Beli Kendaraan? Jangan Lupa Asuransi, Ini Sederet Keuntungannya!

Mitsubishi L100 EV merupakan sebuah kendaraan niaga ringan kelas kei-car berbasis baterai (BEV) dan dilengkapi komponen listrik termasuk motor dan baterai penggerak.

Jangkauan jelajah telah diperluas hingga 180 km (dalam mode WLTC2) per pengisian daya, yang merupakan peningkatan sekitar 20 persen dibandingkan model sebelumnya.

Pengisian daya normal pada AC220V (16A) memerlukan waktu kurang lebih 7,5 jam untuk mengisi penuh baterai, sehingga jika baterai diisi pada malam hari, baterai akan terisi penuh dan siap digunakan pada keesokan harinya. Selain itu, baterai dapat terisi hingga 80 persen dalam waktu sekitar 42 menit dengan pengisian cepat.

Motor listrik ini menghasilkan torsi maksimum sebesar 195 Nm secara instan, sehingga meskipun kendaraan memuat banyak muatan, motor ini tetap mempertahankan performa berkendara yang khas dari kendaraan listrik.

Dibandingkan model sebelumnya yang dijual di Jepang, kapasitas baterai penggeraknya ditingkatkan sebesar 26 persen.

Motor dan inverter telah diintegrasikan ke dalam satu unit untuk meningkatkan efisiensi motor, sehingga menghasilkan daya jelajah 180 km (dalam mode WLTC) per pengisian daya, yang merupakan peningkatan 20 persen dibandingkan model tahun sebelumnya.

Baca juga: Mobil Rusak Kena Cairan Kimia? Klaim Asuransi Bisa Kok, Begini Cara Pengajuannya

Mitsubishi L100 EV dilengkapi dengan teknologi keselamatan dua airbag untuk pengemudi dan penumpang baris pertama, Anti-Lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Traction & Active Stability Control, Immobilizer, Seatbelt Warning, dan Auto Light Control (ALC) yang dapat menghidupkan lampu ketika di jalan gelap.

Dengan fitur keselamatan yang ditingkatkan, L100 EV memenuhi syarat untuk “Safety Support Car S Wide” yang dipromosikan oleh pemerintah Jepang. (*)

Galih Pratama

Recent Posts

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

1 hour ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

7 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

8 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

9 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

10 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

13 hours ago