Snapshot

ALAMI Dorong Pertumbuhan UMKM

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (kedua kiri) berbincang dengan Managing Director ALAMI Group Harza Sandityo (kiri) saat mengunjungi stan ALAMI Group di Djakarta Fest 2022 di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Jumat, 26 Agustus 2022. ALAMI merupakan platform Peer-to-Peer Lending sesuai syariah yang fokus pada penyaluran pembiayaan produktif dan memiliki visi akan merevolusi industri keuangan syariah lewat teknologi agar menjadi lebih maju dan modern. Komitmen ALAMI dalam mendorong pertumbuhan UMKM dibuktikan dengan akumulasi penyaluran pembiayaan produktif yang hingga kini mencapai Rp3,3 triliun sejak 2019 dengan jumlah penerima pembiayaan mencapai 10.000 proyek. Dalam menyalurkan pembiayaan, ALAMI juga mengedepankan prinsip kehati-hatian dan analisa risiko yang baik, terbukti dengan tingkat keberhasilan ALAMI dalam memfasilitasi penyelesaian kewajiban dalam jangka waktu hingga 90 (sembilan puluh) hari sejak tanggal jatuh tempo (TKB90) sebesar  100%.

erman subekti

Recent Posts

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

3 hours ago

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

5 hours ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

5 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

5 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

5 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

5 hours ago