Jakarta – Sejumlah akun media sosial (medsos) yang diduga milik tentara Israel/Israel Defence Forces (IDF) dihujani hujatan oleh warganet Indonesia di kolom komentar.
Bahkan, tak sedikit tentara Israel yang mengunci kolom komentar, memblok dan menghapus akun medsos mereka akibat kena mental dirujak oleh netizen Indonesia.
Seorang warganet RI dengan akun @Greschinov membagikan daftar 20 akun Instagram tentara Israel. Ia juga membagikan nomor WhatsApp tentara Israel tersebut.
Baca juga: RS Indonesia di Gaza Berhenti Beroperasi, Begini Nasib Pasien Korban Agresi Israel
“20 akun IG prajurit IDF dan polisi Israel terbaru untuk silahturahmi,” tulis akun @Greschinov, dikutip Senin (20/11).
Di postingan terbarunya, ia juga menuliskan bahwa tentara Israel terkena mental karena banyak orang mendukung Hamas dan Palestina.
“Si mbak IDF ini sedih setengah mati ngeliat banyak orang yang dukung Hamas dan Palestina, macam ditampar sama realita,” tulisnya disertai emote Bahagia.
Salah satunya akun seorang tentara Israel @michal_matzov yang dirujak warganet RI di kolom komentar dengan menyebutnya sebagai “teroris”, “go to the hell” hingga “pembunuh bayi”.
Usut punya usut, hujatan tersebut membuat mental sang pemilik akun terganggu. Hal tersebut dia ungkapkan dalam unggahan di Instagram.
“Dalam dua hari terakhir, mereka (warganet Indonesia) membuat saya meledak dengan reaksi seperti itu karena Palestina. Banyak orang mengatakan Anda seorang pembunuh. Bagaimana rasanya tanganmu berlumuran darah?,” kata Matzov.
Selain itu, dirinya juga mengeluhkan banyak warganet Indonesia yang melaporkan akun Instagram-nya. Hal ini membuatnya geram sekaligus putus asa.
Bahkan, ia meminta bantuan kepada followernya untuk melawan warganet Indonesia dengan melaporkan akun-akun tersebut.
Baca juga: Adu Kekuatan Militer Indonesia vs Israel, Siapa Pemenangnya?
Sama halnya dengan akun tentara Israel lainya @edensisson, yang mengaku geram dengan berbagai hujatan yang membanjiri akun Instagram-nya.
Dalam sebuah video yang diunggahnya, @edensisson mengaku tidak akan terpengaruh dengan hujatan yang muncul di media sosialnya.
“Saya membuat video khusus untuk semua orang yang menulis komentar buruk di akun Instagram saya, entah dari mana datangnya, kalian tidak akan membungkam saya, saya akan terus mengatakan kebenaran, silahkan lanjutkan saya akan menghapus komen kalian dan memblok kalian,” ujarnya. (*)
Editor: Galih Pratama
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More