News Update

AKR Corporindo Bagi Dividen Rp473,77 miliar

Jakarta–PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) bakal membagikan dividen tunai sebesar Rp473,77 miliar kepada pemegang saham. Angka ini setara 45,84% dari perolehan laba bersih Perseroan di sepanjang tahun 2015 yang sebesar Rp1,03 triliun.

Direktur AKR Corporindo, Suresh Vembu menuturkan, bahwa rencana pembagian dividen tersebut telah disepakati pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), di Jakarta, Kamis, 28 April 2016.

“Di tahun lalu, kami telah membagikan dividen sebesar Rp393,97 miliar atau sebesar Rp100 per saham. Sehingga, sisa dividen yang akan dibayarkan masih sebesar Rp79,81 miliar atau sebesar Rp20 per saham,” kata Suresh Vembu.

Dividen Tunai tersebut akan dilaksanakan dengan penetapan tanggal Daftar Pemegang Saham (Recording Date), yaitu tanggal 12 Mei 2016 sampai dengan pukul 16.00 WIB.

Selain dialokasikan untuk dividen, Suresh Vembu menjelaskan, bahwa sebagian perolehan laba bersih Perseroan di 2015 atau sebesar Rp 200 juta akan disisihkan untuk Dana Cadangan sesuai dengan Pasal 70 UUPT dan Pasal 23 Anggaran Dasar Perseroan.

“Sedangkan sisanya sejumlah Rp559,65 miliar, akan dibukukan sebagai laba ditahan dan digunakan sebagai modal kerja Perseroan,” pungkanya. (*) Dwitya Putra

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

Lewat OJK Infinity 2.0, Ekraf Siap Jadi Penggerak Ekonomi Nasional

Jakarta – Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf) resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Otoritas Jasa Keuangan… Read More

2 hours ago

Pasar Modal Indonesia Volatil, OJK: Masih Ada Kepercayaan dari Investor Retail

Jakarta - Saat ini, pasar modal Indonesia tengah menghadapi kondisi yang volatil. Menurut Ketua Dewan… Read More

3 hours ago

Trump dan Powell: Kisah Klasik Fiskal-Moneter

Oleh Muhammad Edhie Purnawan, Pengajar pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah… Read More

5 hours ago

Jadi Tuan Rumah Undian Simpeda, Bank BPD DIY Siap Pamerkan Wisata Budaya Yogyakarta

Jayapura – Undian Tabungan Simpeda Periode ke 2 Tahun XXXV-2025 sukses digelar Bank Papua, Jayapura… Read More

10 hours ago

Asbanda dan Bank Papua Gelar Pengundian Tabungan Simpeda 2025, Ini Pemenangnya!

Jayapura – Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) dan Bank Papua menggelar Undian Tabungan Simpeda Nasional… Read More

11 hours ago

OJK Infinity 2.0 Resmi Mengaspal, Siap Jadi Motor Penggerak Keuangan Digital RI

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama seluruh pemangku kepentingan terus mendorong pengembangan inovasi keuangan… Read More

12 hours ago