Categories: Ekonomi dan Bisnis

Agustus 2015 Kunjungan Wisman ke RI Naik 2,87%

Secara kumulatif (Januari-Agustus) 2015, jumlah kunjungan wisman naik 2,71% dibanding kunjungan wisman pada periode yang sama tahun sebelumnya. Rezkiana Nisaputra

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia pada Agustus 2015 mencapai 850,5 ribu kunjungan atau naik 2,87% dibandingkan jumlah kunjungan wisman Agustus 2014 yang tercatat 826,8 ribu kunjungan. Demikian pernyataan tersebut seperti disampaikan oleh Kepala BPS, Suryamin, di Gedung BPS, Jakarta, Kamis, 1 Oktober 2015. “jika dibandingkan dengan Juli 2015, jumlah kunjungan wisman Agustus 2015 naik sebesar 4,46%,” ujarnya.

Sedangkan secara kumulatif (Januari–Agustus) 2015, kata Suryamin, jumlah kunjungan wisman mencapai 6,32 juta kunjungan atau mengalami kenaikan 2,71% jika dibandingkan dengan kunjungan wisman pada periode yang sama tahun sebelumnya yang berjumlah 6,16 juta kunjungan.

Lebih lanjut dia menjelaskan, jumlah kunjungan wisman melalui Bandara Ngurah Rai, Bali pada Agustus 2015 mengalami penurunan 11,29% menjadi 298,6 ribu kunjungan, jika dibandingkan dengan Agustus 2014, yakani mencapai 36,6 ribu kunjungan. “Jika dibandingkan Juli 2015, jumlah kunjungan wisman melalui Bandara Ngurah Rai, Bali turun cukup besar, yaitu 21,80%,” tukasnya.

Sementara untuk Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di 27 provinsi pada Agustus 2015 mencapai rata-rata 55,61% atau naik 3,59 poin jika dibandingkan dengan TPK Agustus 2014 yang tercatat sebesar 52,02% Begitu pula jika dibanding TPK Juli 2015, TPK hotel berbintang pada Agustus 2015 naik 4,36 poin.

“Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel berbintang di 27 provinsi selama Agustus 2015 tercatat sebesar 1,93 hari, terjadi penurunan sebesar 0,08 poin, jika dibandingkan keadaan Agustus 2014,” tutupnya. (*)

Apriyani

Recent Posts

Minat Investor Tinggi, KEK Industropolis Batang Siapkan Pengembangan Lanjutan

Poin Penting Serapan lahan KEK Industropolis Batang sangat tinggi: Fase 1 terserap 100 persen, Fase… Read More

4 hours ago

Saat “Buto Ijo” Bupati Blora Bersanding dengan Keris Prabowo dan Purbaya

Poin Penting Starting Year Forum 2026 Infobank tak hanya menjadi ajang diskusi nasional, tetapi juga… Read More

5 hours ago

Aplikasi Binadigital Milik Bank INA Kini Bisa Berinvestasi Emas

Poin Penting Binadigital Bank INA resmi meluncurkan fitur Investasi Emas Digital untuk membantu nasabah menjaga… Read More

5 hours ago

KSSK Pastikan Stabilitas Sistem Keuangan Tetap Terjaga

Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) menilai kondisi fiskal, moneter, dan sektor keuangan selama kuartal IV… Read More

5 hours ago

Jangan Salahkan Global, Purbaya: Kita Nggak Becus Urus Ekonomi

Poin Penting Purbaya menegaskan ekonomi Indonesia tidak bisa terus menyalahkan kondisi global, karena sekitar 90… Read More

5 hours ago

GOTO Hadirkan Empat Inisiatif untuk Tingkatkan Kesejahteraan Driver

Poin Penting GoTo luncurkan empat inisiatif strategis—BPJS gratis, Bonus Hari Raya, Bursa Kerja Mitra, dan… Read More

6 hours ago