Keuangan

AFPI Catat Restrukturisasi Pinjaman Rp537,9 miliar

Jakarta– Industri  fintech peer to peer (P2P)  lending turut mendorong pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19. Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) bahkan mencatat sebanyak Rp537,9 miliar pinjaman telah direstrukturisasi akibat dampak Covid-19.

“Untuk outstanding restrukturisasi di kami kisaran sudah Rp537,9 triliun hingga Oktober 2020,” jelas Ketua AFPI Adrian Gunadi melalui video conference di Jakarta, Kamis, 15 Oktober 2020.

Adrian menjelaskan, skema restrukturisasi dalam bisnis fintech P2P lending yang memberikan izin keringanan kredit adalah lender (pemberi pinjaman). Penyelenggara P2P lending hanya memfasilitasi restrukturisasi.

Sementara itu dirinya menyebut nilai pinjaman yang masih berjalan atau oustanding pun terus menurun saat pandemi mulai masuk ke Indonesia sejak Maret. Penyaluran pembiayaan di Maret mencapai Rp 14,79 triliun, April di angka Rp13,75 triliun, serta Juli merosot ke angka Rp11,94 triliun.

Sementara itu untuk kualitas pembiayaan fintech p2p lending atau tingkat keberhasilan membayar 90 hari (TKB 90) merosot sampai Juli 2020 menjadi sebesar 92,01%. Menurunnya kualitas pembiayaan itu tercatat telah terjadi sejak Maret 2020 di posisi 4,22%, April 2020 sebesar 4,93%, Mei 2020 sebesar 5,1%, dan Juni 2020 sebesar 6,13%. (*)

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

Transaksi Cashless Bank Mega Syariah Naik Selama Libur Akhir Tahun 2024

Jakarta – Bank Mega Syariah mencatatkan peningkatan transaksi cashless selama periode liburan akhir tahun 2024. Peningkatan ini terlihat… Read More

5 hours ago

Dorong Investasi Asing, Bank Mandiri Promosikan Sektor IT ke Investor Hongkong

Jakarta - Bank Mandiri terus memperkuat daya saing Indonesia dengan mendorong investasi langsung (direct investment)… Read More

8 hours ago

Hapus Kredit Macet UMKM Dikhawatirkan Moral Hazard, Begini Kata Menko Airlangga

Jakarta – Pemerintah mulai mengeksekusi kebijakan penghapusan tagih piutang bagi nasabah UMKM. Kebijakan ini diatur dalam Peraturan… Read More

9 hours ago

Pagar Laut di Tangerang Persulit Nelayan Cari Ikan, DPR: Usut Pihak Bertanggung Jawab!

Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Riyono, menyoroti polemik mengenai pagar laut yang terbuat… Read More

10 hours ago

Usia Muda Terbelenggu Utang, Rata-rata Pinjamannya Tembus Rp9 Juta

Jakarta – Kemudahan berutang secara daring rupanya membuat kelompok generasi milenial terjerat belenggu hutang. Rerata pinjamannya… Read More

10 hours ago

Jelang Akhir Pekan, IHSG Ditutup Meningkat ke Level 7.114

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, Jumat, 10 Januari 2025, ditutup… Read More

11 hours ago