Keuangan

AEON Tertarik Bisnis Multiguna

Jakarta–Perluasan pembiayaan ke jenis multiguna banyak mnjadi pilihan multifinance pasca keran perluasan pembiayaan dibuka pada 2014 silam. Tak terkecuali dengan AEON Credit Service Indonesia (AEON). Perusahaan asal negeri sakura tersebut menyatakan minatnya untuk masuk ke pembiayaan multiguna.

Yudi Dewanto, Head of Corporate Planning & Authorization Department AEON mengatakan, pihaknya sedang menjajaki beberapa kemungkinan untuk masuk ke sana. Kemungkinan, AEON akan mulai dengan mengembangkan produk untuk pendidikan.

“Saat ini kami memang fokus pada bisnis kami. Tapi kami juga menjajaki kemungkinan untuk masuk ke multiguna seperti pendidikan. Mungkin tidak lembaga pendidikan langsung, kita mulai dengan tempat kursus,” ujar Yudi kepada infobanknews.com.

Selain masuk ke pendidikan, AEON juga berminat untuk masuk ke wisata religi. Menurut Yudi, wisata religi menjadi hal yang menarik dan punya potensi.

“Tapi untuk masuk ke sana apakah regulator akan membuka izin untuk yang konvensional. Kita juga belum tahu,”imbuhnya.

Terkait pengembangan bisnis selama 2016 ini, Yudi mengatakan bahwa AEON akan banyak memanfaatkan sinergi dengan group. Adanya AEON Mall (AEON Group) menjadi potensi sekaligus peluang tersendiri bagi AEON. (*) Novita Adi Wibawanti

 

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

2 hours ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

11 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

18 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

19 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

19 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

20 hours ago