Categories: KeuanganNews Update

Adira Insurance Buka Kantor Representatif di Pusat Perbelanjaan

Jakarta – Guna mewujudkan pelayanan yang menjangkau seluruh pelanggan, Adira Insurance membuka kantor representatif di pusat perbelanjaan Gajah Mada City Walk. Ini merupakan kantor representatif pertama Adira Insurance yang berada di pusat perbelanjaan.

Chief Executive Officer Adira Insurance, Julian Noor mengatakan, keberadaan kantor pemasaran ini untuk mengakomodir kebutuhan pelanggan akan informasi terkait Asuransi Adira. Tak hanya itu, pihaknya ingin memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk mendapatkan pelayanan yang lengkap dan mudah dijangkau.

“Karena berada di mall, pelanggan akan lebih mudah berkunjung ke kantor kami,” ujar Julian dalam keterangannya di Jakarta, Kamis, 15 Agustus 2019.

Julian menambahkan kawasan ini merupakan titik pusat perdagangan dan berada di pusat kota sehingga pelanggan dapat lebih mudah menemukan Adira Insurance. “Potensi di kawasan ini juga masih sangat besar dan banyak bisnis yang bisa kami raih untuk mendongkrak pencapaian di akhir tahun,” tambah Julian.

Kantor Representatif Adira Insurance di Gajah Mada City Walk ini memiliki digital corner yang dapat digunakan oleh pelanggan untuk sekedar browsing atau mendapatkan edukasi tentang pentingnya asuransi. Dengan konsep yang kekinian dan homey, pelanggan akan merasa lebih dekat dan nyaman berada di kantor ini.

“Konsep yang kekinian dan adanya digital corner ini dapat dimaksimalkan pelanggan secara fleksibel untuk mendapat informasi lebih dalam tentang asuransi. Harapannya generasi millenial juga tertarik mencari tahu tentang asuransi dengan mengunjungi kantor kami karena kantornya instagramable,” tutup Julian. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

5 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

5 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

7 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

7 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

9 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

9 hours ago