News Update

Adira Finance Optimis Targetkan Pertumbuhan Pembiayaan 25%

Jakarta– Ditengah Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM),
PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) optimistis masih bisa mencapai target pertumbuhan pembiayaan baru hingga 25% pada akhir 2021.

Hal tersebut diungkapkan Direktur Utama Adira Finance Hafid Hadeli dalam acara konfrensi pers RUPST yang diadakan virtual via Zoom. Hadeli menyampaikan, meski pemerintah menerapkan PPKM Darurat namun bisnis pembiayaan masih akan tetap jalan dengan digitalisasi.

“Kami optimis target pertumbuhan pembiayaan kami sekitar 20% hingga 25% dari tahun kemarin. Itu masih memungkinkan untuk mencapai hal tersebut,”  kata Hadeli melalui video conference di Jakarta, Kamis 1 Juli 2021.

Hadeli juga menyampaikan dukungan terhadap pemerintah pada kebijakan PPKM. Menurutnya, PPKM merupakan keseimbangan antara kesehatan dan ekonomi.

“Memang ada ganguan sedikit (terhadap bisnis) tapi semoga cepat mengatasi sisi kesehatan dan mudah-mudahan gangguan tidak berlangsung lama,” pungkas Hadeli.

Sebagai informasi saja, pemerintah telah memutuskan untuk memberlakukan kebijakan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai tanggal 3 Juli hingga 20 Juli 2021 khusus untuk wilayah di Pulau Jawa dan Bali. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Pesawat ATR 42-500 Ditemukan, Evakuasi Tunggu Cuaca Aman

Poin Penting Pesawat ATR 42-500 ditemukan di puncak Bukit Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, dalam… Read More

18 hours ago

Rujukan JKN Dianggap Bikin Ribet, BPJS Beri Penjelasan

Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More

22 hours ago

AAJI Buka Pencalonan Ketua Baru, Siapa Kandidatnya?

Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More

1 day ago

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

1 day ago

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More

1 day ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

1 day ago