Market Update

Ada 351 Saham Merah, IHSG Ditutup Flat ke Level 7.760

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (11/9) ditutup flat ke level 7.760,95 dari pembukaan perdagangan hari ini.

Berdasarkan statistik RTI Business tercatat sebanyak 351 saham terkoreksi, 225 saham menguat, dan 220 saham tetap tidak berubah.

Sebanyak 19,15 miliar saham diperdagangkan dengan 1,21 juta kali frekuensi perpindahan tangan, serta total nilai transaksi tembus Rp11,15 triliun. 

Kemudian, mayoritas indeks turut mengalami pergerakan yang melemah, dengan LQ45 turun 0,02 persen menjadi 951,63, Sri-Kehati melemah 0,05 persen menjadi 428,13, dan JII merosot 0,21 persen menjadi 514,10. Sedangkan, IDX30 naik 0,23 persen menjadi 484,62.

Baca juga: Kinerja Moncer, Begini Rekomendasi Saham Amar Bank

Lalu, mayoritas sektor juga mengalami tren pelemahan, di antaranya adalah sektor siklikal turun 2,24 persen, sektor industrial dan sektor infrastruktur merosot 0,45 persen, sektor energi melemah 0,24 persen, sektor kesehatan turun 0,23 persen, serta sektor non-siklikal melemah 0,05 persen.

Sementara sektor sisanya menguat, dengan sektor teknologi naik 1,66 persen, sektor properti menguat 0,87 persen, sektor transportasi naik 0,78 persen, sektor keuangan menguat 0,05 persen,  dan, sektor bahan baku naik 0,01 persen. 

Sederet saham top gainers di antaranya adalah PT Optima Prima Metal Sinergi Tbk (OPMS), PT Grand House Mulia Tbk (HOMI), dan PT Multipolar Technology Tbk (MLPT).

Baca juga: Jelang Pemerintahan Prabowo, Ini Harapan BEI untuk Pasar Modal RI

Sedangkan saham top losers adalah PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI), PT Malacca Trust Wuwungan Insurance Tbk (MTWI), dan PT Himalaya Energi Perkasa Tbk (HADE).

Adapun, tiga saham teratas yang paling sering diperdagangkan, yaitu PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK), PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB), dan PT Barito Pacific Tbk (BRPT). (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Defisit APBN Tembus 2,92 Persen, Airlangga: Masih Aman

Poin Penting Defisit APBN 2025 tercatat 2,92 persen dari PDB, melebar dari target 2,53 persen,… Read More

4 hours ago

Bank Muamalat Klarifikasi Isu Dana Nasabah Hilang, Ini Penjelasan Resminya

Poin Penting Bank Muamalat menegaskan isu dana nasabah hilang tidak benar, karena video viral terkait… Read More

5 hours ago

Utang Paylater Warga RI di Bank Tembus Rp26,20 Triliun per November 2025

Poin Penting Utang paylater perbankan mencapai Rp26,20 triliun per November 2025, tumbuh 20,34 persen (yoy)… Read More

5 hours ago

OJK Kini Punya Departemen UMKM dan Keuangan Syariah, Apa Tugasnya?

Poin Penting OJK membentuk Departemen Pengaturan dan Pengembangan UMKM dan Keuangan Syariah untuk mendorong pertumbuhan… Read More

5 hours ago

Profil dan Kekayaan Yaqut Cholil, Mantan Menag yang Kini Tersangka Kasus Kuota Haji

Poin Penting KPK menetapkan Gus Yaqut sebagai tersangka kasus dugaan korupsi kuota haji dan penyelenggaraan… Read More

5 hours ago

IHSG Ditutup Menguat di Level 8.936, HILL hingga APLN Jadi Top Gainers

Poin Penting IHSG ditutup menguat tipis sebesar 0,13 persen ke level 8.936,75, dengan transaksi mencapai… Read More

5 hours ago