Ekonomi dan Bisnis

Kinerja Kinclong, SMI Borong Dua Penghargaan Sekaligus

Jakarta – PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) yang dinahkodai Edwin Syahruzad selaku direktur utamanya ini berhasil mendapatkan dua penghargaan sekaligus di ajang E-awarding Infobank The Best SOE dan The Best CEO 2020.

Dengan total skor 92,01% pada Rating 118 BUMN Versi Infobank 2020, wajar bila perusahaan yang bergerak di bidang pembiayaan dan investasi serta jasa konsultasi ini masuk ke dalam list 42 perusahaan BUMN yang berpredikat “sangat bagus”. Biro Riset Infobank (birI) mencatat pertumbuhan positif pada sejumlah pos keuangan SMI.

Total aset SMI naik 21,32% secara tahunan menjadi Rp75,82 triliun pada 2019. Total aset ini tentunya tak meningkat tinggi begitu saja bila tak ada pertumbuhan lainnya di baliknya. Pembiayaan dan laba tahun berjalan SMI tercatat moncreng, dengan peningkatan masing-masing 25,34% dan 11,27% menjadi Rp57,17 triliun dan Rp1,70 triliun pada 2019.

Sementara pendapatan usahanya tumbuh 32,76% year on year menjadi Rp5,32 triliun pada 2019 dari Rp4,01 triliun pada tahun sebelumnya. Di samping itu, kewajiban dan modalnya turut tumbuh masing-masing 38,77% dan 3,59% menjadi Rp35,96 triliun dan Rp36,85 triliun pada 2019.

Pembangunan infrastruktur yang masif di Indonesia telah menguntungkan SMI di satu sisi. SMI yang saat ini berpartisipasi aktif dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) ini pun telah mencairkan dana pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebesar Rp800 juta pada tahap pertama dari total yang disepakati sebesar Rp3,265 triliun. (*) Steven

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

1 hour ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

10 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

17 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

18 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

18 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

19 hours ago