Market Update

379 Saham Merah, IHSG Berakhir Ditutup Anjlok 0,91 Persen

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Kamis, 24 Oktober 2024, ditutup anjlok ke level 7.716,54 atau melemah 0,91 persen dari dibuka pada level 7.785,46.

Berdasarkan statistik RTI Business tercatat sebanyak 379 saham terkoreksi, 214 saham menguat, dan 198 saham tetap tidak berubah.

Sebanyak 25,54 miliar saham diperdagangkan dengan 1,44 juta kali frekuensi perpindahan tangan, serta total nilai transaksi tembus Rp11,49 triliun.

Baca juga: IHSG Sesi I Lanjut Melemah 0,39 Persen ke Level 7.756

Kemudian indeks-indeks dalam negeri juga bergerak melemah, dengan IDX30 turun 0,79 persen menjadi 488,82 dan LQ45 melemah 0,79 persen menjadi 947,17, Sri-Kehati merosot 0,83 persen menjadi 425,66, dan JII turun 1,24 persen menjadi 533,94.

Sementara itu, mayoritas sektor pun bergerak turun, antara lain, sektor kesehatan melemah 1,51 persen, sektor properti turun 1,49 persen, sektor bahan baku melemah 1,34 persen, dan sektor energi turun 1,14 persen.

Di samping itu, sektor transportasi dan sektor infrastruktur merosot 0,69 persen, sektor keuangan turun 0,67 persen, sektor siklikal melemah 0,57 persen, serta sektor non-siklikal merosot 0,27 persen.

Baca juga: Bukan Lansia, 62 Persen Lebih Kasus Fraud Menimpa Generasi U-40!

Sementara, sektor sisanya mengalami penguatan, tecermin dari sektor teknologi meningkat 0,30 persen dan sektor industrial naik 0,09 persen.

Sederet saham top gainers di antaranya adalah PT Multi Garam Utama Tbk (FOLK), PT Sona Topas Tourism Industry Tbk (SONA), dan PT Shield On Service Tbk (SOSS).

Sedangkan saham top losers adalah PT Bank IBK Indonesia Tbk (AGRS), PT Jhonlin Agro Raya Tbk (JARR), dan PT Artha Mahiya Investama Tbk (AIMS).

Adapun tiga saham teratas yang paling sering diperdagangkan, yaitu PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), PT Bumi Resources Minerals Tbk (BMRS), dan PT Bumi Resources Tbk (BUMI). (*)

Editor: Yulian Saputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

24 mins ago

Apindo Tolak Kenaikan PPN 12 Persen: Ancam Daya Beli dan Pertumbuhan Ekonomi

Jakarta - Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) menolak rencana pemerintah menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi… Read More

46 mins ago

Jelang Akhir Pekan, IHSG Ditutup Menghijau ke Level 7.195

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Jumat, 22 November 2024, ditutup… Read More

56 mins ago

BI Laporkan Uang Beredar Oktober 2024 Melambat jadi Rp9.078,6 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat uang beredar (M2) tetap tumbuh. Posisi M2 pada Oktober 2024 tercatat… Read More

1 hour ago

IIF Raih Peringkat Gold Rank pada Ajang Penghargaan ASRRAT

Jakarta - PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) kembali meraih peringkat "Gold Rank" dalam ajang Asia… Read More

2 hours ago

Hyundai New Tucson Mengaspal di RI, Intip Spesifikasi dan Harganya

Jakarta – Menjelang akhir 2024, PT Hyundai Motors Indonesia resmi merilis new Tucson di Indonesia. Sport Utility Vehicle (SUV)… Read More

2 hours ago